Pengaruh pengetahuan, religiusitas, sosialisasi dan persepsi bank syariah terhadap minat menabung santri di bank syariah

Rahayu, Alwa Lida Sany Teguh (2022) Pengaruh pengetahuan, religiusitas, sosialisasi dan persepsi bank syariah terhadap minat menabung santri di bank syariah. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of SKRIPSI_1705036103_ALWA_LIDA_STR] Text (SKRIPSI_1705036103_ALWA_LIDA_STR)
1705036103_ALWA LIDA S T R_FULL_SKRIPSI - Alwa _AstoR.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

Pesantren adalah tempat menimba ilmu agama islam. Tentu seharusnya mendukung dan memperluas keberadaan perbankan syari’ah di Indonesia. Namun kenyataannya tidak sedikit santri yang belum menggunakan jasa perbankan syariah. Beberapa faktor yang mempengaruhi hal tersebut di antaranya adalah pengetahuan, religiusitas, sosialisasi dan persepsi yang dimiliki oleh individu santri. Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat bagaimana pengaruh pengetahuan, religiusitas, sosialisasi dan persepsi bank syariah terhadap minat menabung santri di bank syari’ah.
PeneIitian ini menggunakan pendekatan Kuantitatif. Untuk mendapatkan data penulis menggunakan wawancara dan kuesioner yang disebar kepada 80 santri putra, 65 santri putri. Populasi 80 santri putra, 65 santri putri yang dianalisis menggunakan aplikasi spss 16.
HasiI penelitian ini menujukkan bahwa variabeI pengetahuan berpengaruh terhadap minat santri menabung di bank syari’ah. HasiI ini dapat dibuktikan dengan taraf signifikansi 0,001 < 0,05 dan nilai Thitung 3,367 > Ttabel 1,983. variabel religiusitas berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat menabung santri di bank syariah. Hal ini dibuktikan dengan taraf nilai signifikansi 0,002 < 0,05 dan nilai Thitung 3,161 > Ttabel 1,983. variabel sosialisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat menabung di bank syariah. Hal ini dibuktikan dengan taraf nilai signifikansi 0,000 < 0,05 dan nilai Thitung 8,335 > Ttabel 1,983. variabel persepsi berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat menabung santri di bank syariah. Hal ini dibuktikan dengan taraf nilai signifikansi 0,01 < 0,05 dan nilai Thitung 2,620 > Ttabel 1,983. berdasarkan dari koefisien determinasi (R2) variabel minat dapat dijelaskan oleh variabel pengetahuan, religiusitas, sosialiasi, dan persepsi sebasar 0,887 atau sebesar 88,7% dan sisanya sebesar 11,3% dijelaskan oleh variabel lain yang tidak ada di penelitian ini

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Pengetahuan; Religiusitas; Sosialisasi; Presepsi Bank Syariah; Minat Menabung
Subjects: 300 Social sciences > 330 Economics > 332 Financial economics
300 Social sciences > 330 Economics > 332 Financial economics > 332.1 Bank dan perbankan
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 61206 - Perbankan Syariah (S1)
Depositing User: Ukhtiya Zulfa
Date Deposited: 17 Jun 2023 08:04
Last Modified: 17 Jun 2023 08:04
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/19960

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics