Implementasi akad wadiah yad dhamanah dalam produk Tabungan Sirela di BMT Walisongo Mijen Semarang

Firmansyah, Ibnu (2023) Implementasi akad wadiah yad dhamanah dalam produk Tabungan Sirela di BMT Walisongo Mijen Semarang. Diploma thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_1905015031_Ibnu Firmansyah_Lengkap] Text (Skripsi_1905015031_Ibnu Firmansyah_Lengkap)
BISMILLAH TUGAS IBNU FIRMANSYAH FIX - Shintia Adelia(1).pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB)

Abstract

BMT Walisongo Mijen merupakan suatu Lembaga keuangan yang berfungsi sebagai penghimpun dana pada masyarakat menengah kebawah, sebagai upaya untuk mestabilkan kegiatan ekonomi yang dilakukan masyarakat dengan menggunakan akad wadiah. Dalam akad tersebut dirasa dapat meningkatkan kesejahteraan umat, sebab dalam penerapan wadiah menggunakan prinsip-prinsip syariat Islam dimana konsep yang digunakan menggunakan nisbah bagi hasil. Salah satu produk yang ada di BMT Walisongo Mijen yang banyak diminati oleh nasabah adalah akad wadiah yang dikonsep pada produk Simpanan Suka Rela (SiRela). Hal ini dikarenakan produk ini biayanya yang cukup ringan dan dana bisa diambil setiap saat.
Penelitian ini menggunakan penelitian lapangan, dengan pendekatan kualitatif. Data yang dimasukan ke dalam penelitian ini merupakan data primer dan data sekunder yang didapatkan ketika melakukan wawancara dan dokumentasi. Data-data yang sudah didapatkan lalu di analisis menggunakan metode deskriptif analitis. Kendala yang dialami BMT Walisongo Mijen dalam memaksimalkan produk ini ialah sebagaian besar anggota dan calon anggota belum terlalu memahami terkait mekanisme akad tersebut, sehingga antara modal kerja, investasi maupun kebutuhan konsumtif masih bercampur aduk dan dianggapnya sama.
Dari pengangkatan judul Implementasi Akad wadiah Yad Dhamanah Dalam Produk Tabungan SIRELA di BMT WALISONGO Mijen Semarang, maka dapat dirumuskan permasalahan yakni bagaimanakah mekanisme produk SIRELA (Simpanan Suka Rela) di BMT Walisongo Mijen, serta bagaimanakah penerapan akad wadiah yad Dhamanah pada produk SIRELA (Simpanan Suka Rela) di BMT Walisongo Mijen.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: BMT; Simpanan; Wadiah; Akad wadiah yad dhamanah
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.2 Islam Doctrinal Theology, Aqaid and Kalam > 297.27 Islam and social sciences > 297.273 Islam and economics
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > 61406 - Perbankan Syariah (D3)
Depositing User: Fahrurozi Fahrurozi
Date Deposited: 12 Aug 2023 07:29
Last Modified: 12 Aug 2023 07:29
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/20035

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics