Kesaksian anggota tubuh manusia di Hari Akhir : studi komparatif Tafsīr al-Jawāhir fī Tafsīr al-Qur’ān al-Karīm karya Ṭanṭawī Jauharī dan Tafsīr Mafātīh al-Ghaib karya Fakhruddīn al-Rāzī

Rizqi, Muhammad Izzur (2023) Kesaksian anggota tubuh manusia di Hari Akhir : studi komparatif Tafsīr al-Jawāhir fī Tafsīr al-Qur’ān al-Karīm karya Ṭanṭawī Jauharī dan Tafsīr Mafātīh al-Ghaib karya Fakhruddīn al-Rāzī. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_1704026113_Muhammad_Izzur_Rizqi] Text (Skripsi_1704026113_Muhammad_Izzur_Rizqi)
Skripsi_1704026113_Muhammad_Izzur_Rizqi.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

Kesaksian di akhirat merupakan sebuah momok yang menakutkan bagi umat manusia, karena disana segala perbuatan yang dilakukan ketika di dunia akan diberi kesaksian oleh anggota tubuh yang melakukannya, bagi orang-orang yang tidak mengimani hal tersebut, akan sulit untuk membenarkannya. Padahal kesaksian itu tidaklah mungkin ada kebohongan sedikitpun didalamnya.
Dalam penelitian ini, penulis memfokuskan pembahasan pada tiga pokok masalah, yakni terkait bagaimana penafsiran Ṭanṭawī Jauharī dan Fakhruddīn al-Rāzī mengenai ayat-ayat kesaksian, bagaimana persamaan dan perbedaan pendapat Tafsīr al-Jawāhir fī Tafsīr al-Qur’ān al-Karīm dan Tafsīr Mafātīh al-Ghaib dalam menafsirkan ayat-ayat tentang kesaksian dan bagaimana relevansi penafsiran Ṭanṭawī Jauharī dan Fakhruddīn al-Rāzī tentang konsep persaksian di masyarakat.
Penulis dalam melakukan penelitian menggunakan model penelitian kepustakaan (library research) dan metode deskriptif anlisis yang dimana penelitian ini dilakukan sebagai upaya mengkaji kemudian memaparkan keadaan objek yang akan diteliti dengan merujuk pada data-data yang ada (baik primer maupun sekunder), kemudian menganalisanya secara professional dan komprehensif dengan pendekatan komparatif, sehingga akan tampak jelas perbedaan yang ada dan jawaban atas persoalan yang berhubungan dengan pokok permasalahan serta menghasilkan pengetahuan yang valid.
Adapun hasil yang penulis dapat dari penelitian ini ialah, kesaksian anggota tubuh manusia di akhirat merupakan hal yang pasti terjadi, peristiwa itu terjadi ketika di hari pembalasan dan perhitungan. Terdapat persamaan dan perbedaan dalam penafsiran ayat kesaksian ini, persamaan itu diantaranya yang akan memberikan kesaksian ialah anggota tubuh karena mulut ditutup oleh Allah, akan ada bekas amal pada anggota tubuh yang melakukan suatu perbuatan. Sedangkan perbedaannya ialah dalam hal bentuk kesaksiannya, menurut Ṭanṭawī bentuknya bisa berupa ucapan maupun perbuatan, sedangkan menurut al-Rāzī, anggota tubuh diberi pemahaman, suara, huruf serta kemampuan berbicara. Penafsiran keduanya cukup relevan dengan konsep persaksian di masyarakat saat ini,

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Kesaksian; Tafsir al-Jawāhir; Tafsir Mafātīh al-Ghaib; Hari AKhir; Ṭanṭawī Jauharī; Fakhruddīn al-Rāzī
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.1 Sources of Islam > 297.12 Al-Quran and Hadith > 297.122 Al-Quran > 297.1226 Interpretation and Criticism
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Humaniora > 76231 - Ilmu Al-Quran dan Tafsir
Depositing User: Rahmat Darmawan Nitimartono
Date Deposited: 20 Jul 2023 09:10
Last Modified: 20 Jul 2023 09:10
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/20064

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics