Studi komparasi kemandirian belajar antara siswa yang tinggal di pesantren dengan siswa yang tinggal di rumah pada siswa MTs Sultan Fatah Gaji Guntur Demak

Amalia, Rizka Nur (2022) Studi komparasi kemandirian belajar antara siswa yang tinggal di pesantren dengan siswa yang tinggal di rumah pada siswa MTs Sultan Fatah Gaji Guntur Demak. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_1803016160_Rizka Nur Amalia_Full] Text (Skripsi_1803016160_Rizka Nur Amalia_Full)
1803016160_Rizka Nur Amalia_Full Skripsi - Rizka Nur Amalia(1).pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (3MB)

Abstract

Kemandirian belajar merupakan sikap mandiri dalam mengatasi suatu permasalahan belajar. Pada setiap siswa memiliki tingkat kemandirian yang berbeda-beda, tidak luput juga pada siswa MTs Sultan Fatah Gaji. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Kemandirian belajar siswa MTs Sultan Fatah yang tinggal di pesantren (X1). (2) Kemandirian belajar siswa MTs Sultan Fatah yang tinggal di rumah (X2). (3) Perbedaan kemandirian belajar siswa MTs Sultan Fatah antara siswa yang tinggal di pesantren (X1) dengan siswa yang tinggal di rumah (X2). Penelitian ini termasuk penelitian kuantitatif berjenis komparasi. Subyek penelitian sebanyak 84 responden, yang meliputi 42 sampel siswa yang tinggal di pesantren dan 42 sampel siswa yang tinggal di rumah.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa: (1) Kemandirian belajar siswa MTs Sultan Fatah yang tinggal di pesantren diperoleh dengan nilai rata-rata 84,29. (2) Kemandirian belajar siswa MTs Sultan Fatah yang tinggal di rumah diperoleh dengan nilai rata-rata 78,36. (3)Terdapat perbedaan yang signifikan antara kemandirian belajar siswa MTs Sultan Fatah yang tinggal di pesantren dengan siswa yang tinggal di rumah. Hal ini terbukti dari hasil analisis uji hipotesis yang menunjukkan hasil signifikansi, nilai thitung 6,877 lebih besar dari nilai ttabel, baik dalam taraf 5 % yakni sebesar 1,664 maupun dalam taraf signifikansi 1 % yakni sebesar 2,373 dengan dk = 82.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Kemandirian belajar; Belajar; Pesantren; Rumah
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 373 Secondary education > 373.2 Sekolah lanjutan (SMP, SMA)
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86208 - Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Fahrurozi Fahrurozi
Date Deposited: 05 Aug 2023 03:03
Last Modified: 05 Aug 2023 03:03
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/20355

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics