Peran tokoh agama dalam memberikan motivasi sholat berjamaah masyarakat

Hidayat, Lutfin (2023) Peran tokoh agama dalam memberikan motivasi sholat berjamaah masyarakat. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_1801016104_ Lutfin_Hidayat] Text (Skripsi_1801016104_ Lutfin_Hidayat)
Skripsi_1801016104_ Lutfin_Hidayat.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

Problematika yang sering muncul pada masyarakat yaitu tentang sholat. Shalat merupakan amalan yang pertama kali dihisab oleh Allah SWT, serta dinilai sebagai tiangnya agama. Pahala dalam sholat yang paling besar yaitu beribadah sholat berjamaah yang mendapat pahala 27 derajat dari pada sholat sendirian yang hanya 1 derajat saja, Shalat berjamaah adalah shalat yang dikerjakan bersama-sama dan ada hubungan dalam shalat antara imam dan ma’mum. Ditempat sholat berjamaah dimusholah yang terlihat sepi jama’ahnya dikarenakan banyak masyarakat yang bekerja sebagai buruh tambak, buruh pabrik dan pemulung yang banyak menguras waktu dan tenaga sehingga membuat terlalu fokus dengan duniawi saja yang bisa berdampak pada ibadah sholatnya. Masyarakat yang masih membutuhkan pembimbing yang memberikan materi tentang agama islam yang menjadi bekal nantinya diakhirat, seorang pembimbing agama dimasyarakat biasanya disebut sebagai tokoh agama yang mempunyai peran dakwah, kaderisasi, motivator, informative dan membantu masyarakat dalam pemahaman perihal agama islama terutama dalam sholat berjamaah.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kondisi sholat berjamaah masyarakat kampung lembahsari dan untuk mengetahui peran tokoh agama dalam memberikan motivasi sholat berjamaah masyarakat kapung lembahsari. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kualitatif yang bersifat menggambarkan, menjelaskan, dan menguraikan objek yang diteliti secara valid dan sistematis mengenai bidang tertentu. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Untuk keabsahan data menggunakan triangulasi sumber dan triangulasi teknik. Dalam teknis analisis data penelitian ini menggunakan reduksi data, penyajian data, dan merangkum data.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Motivasi sholat berjamaah kampung lembahsari meliputi Pertama sosialisasi untuk mewujudkan harapan bahwa seseorang yang terbiasa tidak beribadah kepada Allah SWT setidaknya memiliki pengetahuan dan wawasan dasar mengenai hikmahnya sholat berjamaah. Kedua Pendekatan yang dilakukan dengan cara individual yaitu antara tokoh agama dan masyarakat langsung bertatap muka. Ketiga Pembinaan agar terciptanya tatanan yang baik dan masyarakat dengan kegiatan islam seperti pengajian, tausiyah dan tahlil dengan diberikannya bimbingan, pembianaan dan arahan. Selanjutnya peran tokoh agama di masyarakat kampung lembahsari meliputi Pertama peran kaderisasi uintuik meinyiapkan beikal bagi anak-anak sampai deiwasa deingan dibeirikan seintuihan agama leiwat tauisiyah, meingaji. Kedua Peran pengabdian tokoh agama haruis meinjadi garda teirdeipan dalam aspeik meingabdi di masyarakat. Ketiga Peran dakwah salah satu faktor dalam kegiatan dakwah yang menempati posisi penting dalam keberhasilan kegiatan dakwah. Adapun pendapat lain mengatakan sebagai peran tokoh agama dilembahsari meliputi Pertama Peran Informatif dan Eduikatif yang meinyampaikan peineirangan agama dan meindidik masyarakat seisuiai deingan tuintuinan al-Quir’an dan Hadits. Kedua peran Konsultatif dan Motivator uintuik ikuit meimikirkan dan meinyeileisaikan peirsoalan yang dihadapi masyarakat. Ketiga peran advokatif meimiliki tangguing jawab moral, social dan agama uintuik meilakuikan keigiatan peimbeilajaran teirhadap masyarakat dari beirbagai ancaman, seirta hambatan yang meiruigikan aqidah.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Peran Tokoh Agama; Motivasi; Sholat Berjamaah
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.74 Dakwah
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70232 - Bimbingan dan Penyuluhan Islam (BPI)
Depositing User: Muhamad irfan habibi
Date Deposited: 10 Aug 2023 09:43
Last Modified: 10 Aug 2023 09:43
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/20491

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics