Penyuluhan Komisi Penanggulangan Aids (KPA) kepada masyarakat dalam upaya penanggulangan diskriminasi terhadap Orang Dengan Hiv Aids (ODHA) di Kecamatan Juwana Pati

Amalia, Elsa Inayatul (2022) Penyuluhan Komisi Penanggulangan Aids (KPA) kepada masyarakat dalam upaya penanggulangan diskriminasi terhadap Orang Dengan Hiv Aids (ODHA) di Kecamatan Juwana Pati. Undergraduate (S1) thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI WALISONGO.

[thumbnail of SKRIPSI_1801016067_Elsa Inayatul Amalia] Text (SKRIPSI_1801016067_Elsa Inayatul Amalia)
1801016067_Elsa Inayatul Amalia_Lengkap Tugas Akhir.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (4MB)

Abstract

Elsa Inayatul Amalia (1801016067), Penyuluhan Komisi Penanggulangan AIDS (KPA) Kepada Masyarakat Dalam Upaya Penanggulangan Diskriminasi Terhadap Orang Dengan HIV AIDS (ODHA) Di Kecamatan Juwana Kabupaten Pati.
Diskriminasi, menjadi sebuah problematika bagi Orang Dengan HIV/AIDS dari segi bio-psiko-sosio- dan spiritual, bukan hanya dari segi klinis semata. Bentuk diskriminasi yang terjadi di lingkungan masyarakat beragam dan terjadi sudah sejak lama yang mengakibatkan ODHA merasa terasingkan, dikucilkan dan ditakuti. Problemattika tersebut membutuhkan cara dalam menanggulangi diskriminasi terhadap ODHA diantaranya dengan penyuluhan.
Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualititatif dengan pendekatan fenomonologi, teknik pengumpulan data berupa wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik keabsahan data meliputi meningkatkan ketekunan, triangulasi. Teknik analisis data menggunakan reduksi data, display data (penyajian data), conclusion drawing (merangkum data). Tujuan penelitian ini adalah mengetahui bentuk diskriminasi terhadap ODHA, dan mengetahui bagaimana penyuluhan sebagai upaya penanggulangan diskriminasi terhadap ODHA.
Hasil dari penelitian ini adalah 1) Bentuk diskriminasi yang dialami oleh ketiga responden berupa penghinaan secara verbal seperti kata lonte, PSK, wanita murahan, dan wanita panggilan. Pengucilan dari masyarakat dalam bentuk penjauhan dari masyarakat di setiap kegiatan bermasyarakat, penghindaran dalam aktivitas serta kegiatan masyarakat seperti kumpulan warga, kerja bakti, serta pengusiran yang dirasakan oleh kedua responden karena masyarakat desa takut akan tertular HIV jika ada ODHA di kampung mereka. 2) Kegiatan penyuluhan yang dilakukan oleh KPA bekerjasama dengan Dinas Kesehatan, Dinas Sosial, serta SUB-SUB RECIPIENT (SSR) PW Fatayat memiliki dampak positif pada masyarakat penerima penyuluhan. Kegiatan penyuluhan yang dilakukan di Kecamatan Juwana sudah memenuhi unsur – unsur dalam pelaksanaan kegiatan penyuluhan. Dalam prosesnya kegiatan penyuluhan ini dilakukan di empat desa di Kecamatan Juwana, hasil wawancara kepada masyarakat yang merasakan dampak positif setelah mengikuti kegiatan penyuluhan dari takut berada didekat ODHA sampai sudah tidak takut lagi beraktifitas bersama ODHA dan berkomunikasi bersama ODHA di satu tempat yang sama. Selain masyarakat penerima penyuluhan, ketiga responden ODHA merasakan dampak positif dengan adanya kegiatan penyuluhan. Hal ini dijelaskan pada wawancara kepada ketiga responden ODHA yang menjelaskan perubahan sikap masyarakat sekitar tempat tinggal mereka yang awalnya takut, menghindar, bahkan kedua responden merasakan pengusiran, setelah adanya kegiatan penyuluhan ketiga responden tersebut bisa menjalani kehidupan normal dan dapat berinteraksi seperti masyarakat pada umumnya. Pada akhirnya penyuluhan kepada masyarakat mampu memberikan dampak positif terhadap ODHA sebagai upaya penanggulangan diskriminasi di Kecamatan Juwana.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Penyuluhan; Pendampingan; Penanggulangan; Masyarakat; Orang Dengan HIV Aids (ODHA);
Subjects: 100 Philosophy and psychology > 150 Psychology
100 Philosophy and psychology > 150 Psychology > 158 Applied psychology
200 Religion (Class here Comparative religion)
200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions
200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it
200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam
200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.74 Dakwah
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70232 - Bimbingan dan Penyuluhan Islam (BPI)
Depositing User: Ana Afida
Date Deposited: 12 Aug 2023 07:56
Last Modified: 12 Aug 2023 07:56
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/20557

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics