Identifikasi gulma potensial tanaman obat pada lahan budidaya padi (Oryza Sativa L) di desa Karangrejo kecamatan Wonosalam Demak

Anggreini, Krisna Wahyu (2022) Identifikasi gulma potensial tanaman obat pada lahan budidaya padi (Oryza Sativa L) di desa Karangrejo kecamatan Wonosalam Demak. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_1908016022_Krisna_Wahyu_Anggreini] Text (Skripsi_1908016022_Krisna_Wahyu_Anggreini)
Skripsi_1908016022_Krisna_Wahyu_Anggreini.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (7MB)

Abstract

Gulma merupakan jenis tumbuhan yang banyak tumbuh di lahan budidaya tanaman dan termasuk ke dalam organisme pengganggu tanaman sehingga dapat menginvasi atau mengganggu pertumbuhan tanaman budidaya. Beberapa gulma diketahui bermanfaat untuk memenuhi kebutuhan nutrisi dan untuk bahan obat. Informasi tentang potensi gulma di lahan budidaya padi sebagai tanaman obat khususnya di Desa Karangrejo, Kecamatan Wonosalam, Kabupaten Demak masih sangat minim, sehingga perlu dilakukan penelitian mengenai hal tersebut. Tujuan dari penelitian ini adalah ingin mendapatkan informasi mengenai jenis gulma lahan sawah padi Desa Karangrejo dan potensinya sebagai obat. Metode yang digunakan yaitu metode deskriptif eksploratif dengan jelajah secara langsung di lapangan. Teknik pengambilan sampel menggunakan random sampling, yaitu dengan mengambil 1 titik lokasi pengamatan secara acak yaitu lahan sawah dengan umur tanam padi sekitar 5 sampai 6 minggu dan pengamatan dilakukan sebanyak 3 kali. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, maka didapatkan 8 spesies gulma, yaitu krangking (Ludwigia adscendes (L.) H. Hara), Ludwigia perennis L., semanggi (Marsilea minuta L.), timunan (Leptochloa chinensis (L.) Nees), eceng padi (Monochoria vaginalis (Burm. F) C. Presl ex Kunth), jotang (Acmella paniculata (Wall. Ex DC.) R.K.Jansen), genjer (Limnocharis flava (L..) Buchenau), dan mata yuyu (Bonnaya antipoda (L.) Druce). Masing-masing dari jenis gulma telah diketahui berpotensi untuk dimanfaatkan sebagai obat, mulai dari penyakit gangguan pencernaan, penyakit kulit, gangguan pernafasan hingga penyakit dalam.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Gulma; Tanaman obat; Lahan budidaya padi
Subjects: 500 Natural sciences and mathematics > 580 Plants > 582 Plants noted for specific vegetative characteristics and flowers
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > 46201 - Biologi
Depositing User: Mohamad Irfan Sahroni
Date Deposited: 24 Aug 2023 08:03
Last Modified: 24 Aug 2023 08:03
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/20599

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics