Upaya Pusat Studi Gender dan Anak (PSGA) dalam pencegahan kekerasan seksual terhadap mahasiswa UIN Walisongo Semarang : analisis bimbingan dan konseling Islam

Shari, Luvieta (2022) Upaya Pusat Studi Gender dan Anak (PSGA) dalam pencegahan kekerasan seksual terhadap mahasiswa UIN Walisongo Semarang : analisis bimbingan dan konseling Islam. Undergraduate (S1) thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI WALISONGO.

[thumbnail of SKRIPSI_1801016106] Text (SKRIPSI_1801016106)
1801016106_Luvieta_Full_Skripsi.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

Kekerasan seksual menjadi isu yang kompleks di dunia pendidikan. Pengetahuan yang kurang membuat mahasiswa UIN Walisongo Semarang masih kebingungan mengenai pencegahan terkait kekerasan seksual serta upaya yang sudah dilakukan oleh kampus dalam hal pencegahan kekerasan seksual di UIN Walisongo Semarang. Peran Pusat Studi Gender dan Anak (PSGA) di kampus UIN Walisongo sangat penting adanya dalam mengupayakan kampus yang responsif gender. Tujuan dari penelitian ini yaitu: 1) mengetahui upaya Pusat Studi Gender dan Anak (PSGA) dalam pencegahan kekerasan seksual terhadap mahasiswa UIN Walisongo Semarang, 2) mengetahui bagaimana analisis bimbingan dan konseling Islam terhadap upaya Pusat Studi Gender dan Anak (PSGA) dalam pencegahan kekerasan seksual terhadap mahasiswa UIN Walisongo Semarang.
Peneliti menggunakan metode penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan deskriptif. Sumber dan jenis data dalam penelitian ini yaitu menggunakan sumber dan jenis data primer dan sekunder. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Keabsahan data dalam penelitian ini yaitu menggunakan triangulasi sumber dan teknik. Teknik analisis data ada tiga yaitu; reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan
Hasil penelitian ini menunjukkan dua hal yaitu sebagai berikut: Pertama, upaya Pusat Studi Gender dan Anak (PSGA) dalam pencegahan kekerasan seksual terhadap mahasiswa yaitu adalah: 1) Regulasi UIN Walisongo Semarang, 2) sosialisasi, 3) workshop, 4) pembelajaran yang responsif gender, 5) penelitian berbasis gender, 6) pengabdian kepada masyarakat, 7) kerjasama antar lembaga lain, dan 8) membentuk konselor sebaya. Kedua, analisis bimbingan dan konseling Islam terhadap upaya Pusat Studi Gender dan Anak (PSGA) dalam pencegahan kekerasan seksual terhadap mahasiswa UIN Walisongo Semarang yaitu memfokuskan pada tujuan dan fungsi bimbingan dan konseling Islam. Tujuan bimbingan konseling Islam terhadap upaya PSGA mengenai pembelajaran yang responsif gender yaitu 1) menghasilkan suatu perubahan, kebersihan jiwa, dan mental, 2) menghasilkan kecerdasan spiritual pada diri individu sehingga muncul dan berkembang rasa keinginan untuk berbuat taat kepada Tuhannya. Kemudian mengenai pembentukan konselor sebaya yaitu memberikan manfaat baik pada diri sendiri, lingkungan sosial dan alam sekitar. Selanjutnya mengenai pembelajaran yang responsif gende dan membentuk konselor sebaya yaitu untuk menghasilkan kecerdasan pada individu sehingga muncul dan berkembang rasa toleransi, dan tolong-menolong, dan mengenai regulasi UIN Walisongo Semarang yaitu menghasilkan potensi ilahiyah. Kemudian fungsi bimbingan dan konseling Islam yaitu: fungsi pemahaman, sesuai dengan upaya PSGA mengenai pembelajaran yang responsif gender dan sosialisasi. Fungsi pencegahan yaitu dengan semua upaya yang dilakukan PSGA, dan fungsi pengembangan sesuai dengan upaya PSGA mengenai sosialisasi, pembelajaran responsive gender, pengabdian kepada masyarakat dan membentuk konselor sebaya. Berdasarkan hasil yang didapat menunjukkan bahwa upaya PSGA pada kenyataannya belum maksimal sehingga perlu adanya pendekatan yang lebih banyak dengan mahasiswa UIN Walisongo Semarang.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Pusat Studi Gender dan Anak; kekerasan seksual; bimbingan dan konseling Islam;
Subjects: 100 Philosophy and psychology > 150 Psychology
100 Philosophy and psychology > 150 Psychology > 158 Applied psychology
300 Social sciences > 360 Social services; association
300 Social sciences > 360 Social services; association > 362 Social welfare problems and services
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70232 - Bimbingan dan Penyuluhan Islam (BPI)
Depositing User: Ana Afida
Date Deposited: 10 Oct 2023 08:35
Last Modified: 10 Oct 2023 08:35
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/20786

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics