Potensi antimikroba ekstrak etanol kayu secang (Caesalpinia sappan L.) terhadap Streptococcus mutans

Listiana, Febri Intan (2022) Potensi antimikroba ekstrak etanol kayu secang (Caesalpinia sappan L.) terhadap Streptococcus mutans. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_1808036017_Febri_Intan_Listiana] Text (Skripsi_1808036017_Febri_Intan_Listiana)
Skripsi_1808036017_Febri_Intan_Listiana.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

Karies gigi merupakan endapan makanan yang mengeras dan melekat pada permukaan gigi karena bakteri Streptococcus mutans. Apabila penumpukan makanan ini dibiarkan maka akan menyebabkan gigi berlubang. Salah satu alternatif sebagai antibiotik adalah menggunakan tanaman herbal yaitu kayu secang. Penelitian ini bertujuan untuk menguji kandungan metabolit sekunder ekstrak kayu secang, aktivitas antibakteri, serta nilai KHM dan KBM ekstrak kayu secang terhadap bakteri Streptococcus mutans. Metode penelitian ini yaitu pembuatan ekstrak kayu secang dengan cara maserasi menggunakan pelarut etanol 96%, skrining fitokimia ekstrak kayu secang, dan uji zona bening menggunakan metode kertas cakram, serta uji KHM dan KBM menggunakan metode dilusi. Berdasarkan hasil pengujian secara kualitatif menunjukkan ekstrak kayu secang positif mengandung alkaloid, flavonoid, tanin, dan saponin. Hasil yang diperoleh juga menunjukkan bahwa peningkatan konsentrasi ekstrak kayu secang zona hambat yang dihasilkan semakin luas. Rata-rata zona hambat pada konsentrasi 20%, 40%, 60%, 80%, 100% yaitu 8,75±0,354 mm, 11±1,414 mm, 12,75±0,354 mm, 16,25±0,354 mm, 17,5±0,000 mm. Nilai KHM ekstrak etanol kayu secang terhadap Streptococcus mutans adalah 12,5%, sedangkan nilai KBM sebesar 25%.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Ekstrak kayu secang; Caesalpinia sappan L.; Streptococcus mutans; Antimikroba; Daya hambat antibakteri
Subjects: 500 Natural sciences and mathematics > 540 Chemistry and allied sciences > 547 Organic chemistry
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > 47201 - Kimia
Depositing User: Miswan Miswan
Date Deposited: 04 Sep 2023 02:25
Last Modified: 04 Sep 2023 02:25
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/20958

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics