Pendidikan karakter sekolah dasar berbasis qur’anic habit di sekolah alam

Romadiah, Romadiah (2023) Pendidikan karakter sekolah dasar berbasis qur’anic habit di sekolah alam. Al Qalam: Jurnal Ilmiah Keagamaan dan Kemasyarakatan, 17 (3). ISSN 2621-0681

[thumbnail of Artikel_1903096028_Romadiah_Lengkap] Text (Artikel_1903096028_Romadiah_Lengkap)
Artikel_1903096028_Romadiah_Lengkap.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB)

Abstract

Pendidikan karakter terutama berlandaskan al-Qur'an pada anak-anak sekolah dasar menjadi hal yang sangat penting untuk dibahas karena berdampak pada masa depan anak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui konsep pendidikan karakter yang ada di Sekolah Alam Planet Nufo (Nurul Furqon) yang berlandaskan pada Qur'anic Habbit, yaitu kebiasaan yang menjadikan al-Qur'an sebagai pedoman dalam kehidupan sehari-hari. Metode penelitian yang dilakukan dengan menggunakan deskriptif kualitatif dengan teknik wawancara, observasi, dan dokumentasi. Penelitian ini berfokus pada Sancil (Santri Kecil) yang merupakan siswa sekolah dasar dan tinggal di Sekolah Alam Planet Nufo Rembang. Konsep pendidikan karakter pada Sancil (Santri Kecil) yang diterapkan pada Sekolah Alam Planet Nufo Rembang menjadikan Al-Qur'an sebagai landasan dalam beraktivitas sehari-hari dengan menerapkan sebelas kebiasaan dasar, yaitu shalat berjamaah, membaca dan merenungkan Al-Qur'an, jujur, bekerja keras, dzikir, sedekah, berkata dengan baik dan benar, dakwah, istiqomah, kerja sama dan sinergi, shalat tahajjud, dan bersyukur. Kebiasaan akan berubah menjadi karakter. Kebiasaan yang berlandaskan Al-Qur'an merupakan pilihan bagi Planet Nufo dalam rangka membangun karakter bangsa

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Pendidikan karakter; Sancil; Qur’anic habit; Sekolah Alam Nufo
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.1 Sources of Islam > 297.12 Al-Quran and Hadith > 297.122 Al-Quran > 297.1226 Interpretation and Criticism
Divisions: Artikel Jurnal (Journal Articles)
Depositing User: Fahrurozi Fahrurozi
Date Deposited: 23 Sep 2023 01:10
Last Modified: 23 Sep 2023 01:10
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/21149

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics