Efektivitas model pembelajaran predict, Observe and Explain (POE) berbasis praktikum green chemistry terhadap keterampilan generik sains pada materi hidrolisis garam

Arifiani, Dian (2023) Efektivitas model pembelajaran predict, Observe and Explain (POE) berbasis praktikum green chemistry terhadap keterampilan generik sains pada materi hidrolisis garam. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo.

[thumbnail of Skrips_1908076061_Dian Arifiani_Lengkap] Text (Skrips_1908076061_Dian Arifiani_Lengkap)
Skrips_1908076061_Dian Arifiani_Lengkap.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (7MB)

Abstract

Rendahnya keterampilan generik sains peserta didik MAN 1 Tegal disebabkan beberapa hal seperti pembelajaran kimia berpusat pada guru sehingga peserta didik kurang dilibatkan secara aktif. Pembelajaran lebih menekankan pada aspek pengetahuan, hafalan dan terbatasnya fasilitas untuk menunjang aspek keterampilan. Kegiatan praktikum menjadi salah satu cara mengembangkan keterampilan generik sains, tetapi praktikum kimia selalu membutuhkan bahan kimia yang tidak semua sekolah memilikinya. Penggunaan bahan kimia dapat meningkatkan risiko kecelakaan serta menimbulkan limbah sehingga berdampak bagi peserta didik dan lingkungan. Oleh karena itu, dibutuhkan pembelajaran yang melibatkan partisipasi aktif dan solusi keterlaksanaan praktikum yang aman dengan menerapkan prinsip green chemistry. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui efektivitas model pembelajaran POE berbasis praktikum green chemistry untuk meningkatkan keterampilan generik sains. Penelitian menggunakan nonequivalent control group design. Penelitian dilakukan di MAN 1 Tegal. Pengambilan sampel menggunakan cluster random sampling didapatkan kelas XI IPA 3 sebagai kelas kontrol dan XI IPA 7 sebagai kelas eksperimen. Teknik pengambilan data menggunakan wawancara, tes dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian, didapatkan skor rata-rata posttest kelas eksperimen lebih baik yaitu 82,6 dibandingkan kelas kontrol sebesar 75,4. Berdasarkan hasil uji independent sample t-test diperoleh nilai signifikansi 0,003 sehingga model pembelajaran POE berbasis praktikum green chemistry efektif meningkatkan keterampilan generik sains pada materi hidrolisis garam di MAN 1 Tegal.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Model pembelajaran; POE; Green chemistry; Keterampilan generik sains; Hidrolisis garam
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.3 Metode, kegiatan belajar mengajar; metode pembelajaran
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Tadris > 84204 - Pendidikan Kimia
Depositing User: Fahrurozi Fahrurozi
Date Deposited: 30 Sep 2023 03:48
Last Modified: 30 Sep 2023 03:48
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/21232

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics