Perbandingan praktikum riil dan praktikum virtual materi suhu dan kalor terhadap keterampilan berpikir kritis peserta didik kelas XI SMA Negeri 1 Majenang

Pamungkas, Dewi Sri (2023) Perbandingan praktikum riil dan praktikum virtual materi suhu dan kalor terhadap keterampilan berpikir kritis peserta didik kelas XI SMA Negeri 1 Majenang. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo.

[thumbnail of Skripsi_1908066014_Dewi Sri Pamungkas_Lengkap] Text (Skripsi_1908066014_Dewi Sri Pamungkas_Lengkap)
Skripsi_1908066014_Dewi Sri Pamungkas_Lengkap.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (19MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk dapat menganalisis perbedaan nilai rata-rata peserta didik setelah melakukan pembelajaran praktikum riil dengan praktikum virtual pada materi suhu dan kalor kelas XI MIPA SMA Negeri 1 Majenang. Selain itu juga untuk mengetahui peningkatan keterampilan berpikir kritis peserta didik setelah melakukan praktikum riil dan praktikum virtual materi suhu dan kalor. tujuan terakhir yaitu untuk mendeskripsikan aktivitas pembelajaran praktikum di kelompok praktikum riil dan kelompok praktikum virtual. Jenis penelitian ini termasuk penelitian eksperimen semu yang termasuk dalam penelitian kuantitatif. Desain eksperimen ini adalah pretest-post-test two treatment design. Penelitian yang dilakukan menggunakan dua sampel yaitu kelompok eksperimen 1 yang diberi perlakuan praktikum riil dan kelompok eksperimen 2 yang diberi perlakuan praktikum virtual. Metode pengumpulan data menggunakan tiga tahap yaitu, metode tes keterampilan berpikir kritis, observasi, dan dokumentasi keterlaksanaan observasi. Hasil dari penelitian ini dapat dilihat dari uji Independent Sample T-test pada kelompok eksperimen 1 (praktikum riil) dengan kelompok eksperimen 2 (praktikum virtual) yaitu nilai (Sig.) 0,001 maka H0 ditolak dan Ha diterima dengan hasil perbandingan rata-rata nilai sebesar 80,11 > 77,08. Hasil analisis rata-rata nilai N-Gain, menghasilkan nilai N-Gain dari kelompok praktikum riil sebesar 0,630 dan kelompok praktikum virtual sebesar 0,591, sehingga dapat dikatakan bahwa pembelajaran menggunakan praktikum riil lebih efektif digunakan daripada praktikum virtual. Hasil observasi keterlaksanaan pembelajaran menggunakan praktikum riil sebesar 70,67 % (kritis) sedangkan pembelajaran praktikum virtual sebesar 60,55 % (cukup kritis). Kesimpulan dari penelitian ini adalah terdapat perbedaan nilai rata-rata keterampilan berpikir kritis peserta didik pada kelompok praktikum riil dan kelompok praktikum virtual. Terdapat peningkatan keterampilan berpikir kritis peserta didik setelah diberi perlakuan dengan menerapkan metode pembelajaran praktikum riil dan menerapkan metode pembelajaran praktikum virtual. Aktivitas pembelajaran praktikum pada kelompok praktikum riil dikategorikan kritis dan pada kelompok praktikum virtual dikatagorikan cukup kritis.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Praktikum Riil; Praktikum Virtual; Berpikir Kritis
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.3 Metode, kegiatan belajar mengajar; metode pembelajaran
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Tadris > 84203 - Pendidikan Fisika
Depositing User: Fahrurozi Fahrurozi
Date Deposited: 10 Oct 2023 10:18
Last Modified: 10 Oct 2023 10:18
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/21241

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics