Analisis semiotik birrul walidain dalam film “Ummi Aminah”
Kurdiyanti, Kurdiyanti (2022) Analisis semiotik birrul walidain dalam film “Ummi Aminah”. Undergraduate (S1) thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI WALISONGO.
1501026095_Kurdiyanti_FULL SKRIPSI.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (2MB)
Abstract
Kurdiyanti, 1501026095. Analisi Semiotik Birrul Walidain dalam Film Ummi Aminah.
Islam telah mengajarkan kepada kita agar berbakti kepada orang tua, mengingat banyak dan besarnya pengorbanan serta kebaikan terhadap anak adalah memelihara, mendidik, mengasuh, memberi nafkah serta memberi penjagaan dan kasih sayang. Kewajiban untuk berbuat baik dan berbakti kepada orang tua disebutkan setelah perintah untuk beribadah kepada Allah SWT. Sebagaimana yang dijelaskan dalam ayat Al-Qur’an yaitu Q.S Al-Baqarah ayat 83. Hal tersebut membuktikan bahwasanya berbakti kepada orang tua merupakan hal mutlak dan wajib untuk setiap anak. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui makna pesan Birrul Walidain dalam film Ummi Aminah.
Jenis penilitian ini penelitian deskriptif kualitatif. Sumber data primer dalam penelitian ini dengan mengumpulkan data dokumentasi dalam bentuk video dalam film “Ummi Aminah”. Sedangkan teknik analisis data yang di gunakan adalah deskriptif dengan menggunakan analisis semiotik Roland Barthes.
Hasil yang diperoleh dalam penelitian ini adalah pesan dakwah yang mengandung makna Birrul Walidain yaitu mensyukuri kedua orang tuanya, mengikuti keinginan orang tua, menghormati kedua orang tua, mendoakan orang tua, tidak mengutamakan istri dan anak dari pada orang tua.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Dakwah; Birrul Walidain; Film; Pesan |
Subjects: | 200 Religion (Class here Comparative religion) 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.74 Dakwah |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70233 - Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) |
Depositing User: | Ana Afida |
Date Deposited: | 05 Oct 2023 09:58 |
Last Modified: | 05 Oct 2023 09:58 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/21285 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year