Nilai-nilai dakwah dalam wisata religi di Makam Syeikh Abu Bakar bin Yahya Ba’alwy Pulau Panjang Jepara

Rohim, Muhammad Hilmi Hidayatur (2022) Nilai-nilai dakwah dalam wisata religi di Makam Syeikh Abu Bakar bin Yahya Ba’alwy Pulau Panjang Jepara. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_1701036174_Muhammad_Hilmi_Hidayatur_Rohim] Text (Skripsi_1701036174_Muhammad_Hilmi_Hidayatur_Rohim)
Skripsi_1701036174_Muhammad_Hilmi_Hidayatur_Rohim.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk : (1) Untuk mengetahui kegiatan Dakwah Wisata religi di Makam Syekh Abu Bakar bin Yahya Ba’Alwi Pulau Panjang Jepara. (2) Untuk mengetahui Aspek-aspek dakwah dalam kegiatan wisata religi di Makam Syekh Abu Bakar bin Yahya Ba’Alwi Pulau Panjang Jepara.
Jenis penelitian ini dikategorikan sebagai penelitian kualitatif dengan spesifikasi studi kasus. Yaitu penelitian yang berusaha mendeskripsikan tentang segala sesuatu yang berkaitan dengan Aspek-aspek Dakwah dalam Wisata Religi di Makam Syekh Abu Bakar Bin Yahya Al-Ba’alwy Pulau Panjang jepara. Penelitian kualitatif dalam penelitian ini adalah penelitian yang menghasilkan data eksplisit berupa kata-kata tertulis atau lisan dari orang-orang dan perilaku yang dapat diamati dan diarahkan pada latar alamiah dan individu. Dalam penelitian kualitatif, dikenal beberapa teknik pengumpulan data yang umum digunakan. Beberapa teknik yang peneliti gunakan dalam menggali data adalah dengan cara wawancara, observasi, dan dokumentasi, cara tersebut digunakan sebagai suatu usaha ditemukannya kasus-kasus yang terjadi selama proses observasi dan wawancara tersebut berlangsung. Metode ini digunakan dalam menganalisa data adalah metode deskriptif kualitatif. Metode analisis deskriptif ini bertujuan menggambarkan secara sistematis fakta dan karakteristik bidang-bidang tertentu secara factual dan cermat dengan menggambarkan kedaan atau status fenomena, menguraikan, menganalisa data menurut yang diperoleh dari hasil penelitian. Sedangkan caranya setelah data terkumpul kemudian diklarifikasikan sesuai dengan kerangka penelitian.
Penelitian ini menghasilkan adanya penemuan tentang Nilai-nilai Dakwah dalam Wisata Religi di Makam Syekh Abu Bakar Bin Yahya Al-Ba’alwy Pulau Panjang jepara. Dalam pelaksanaan haul, tradisi pelestarian budaya (sedekah laut), dan ziarah banyak sekali nilai-nilai dahwah yang meliputi: Nilai Agama, Nilai Ekonomi, Nilai Budaya, Nilai Sosial, Nilai Pendidikan. Metode dakwah dalam kegiatan wisata religi di makam Syeikh Abu Bakar bin Yahya mempunyai bentuk dakwah yang menyesuaikan dengan keadaaan di makam tersebut anatara lain dengan cara: Berdakwah dengan mau’idhoh hasanah (nasihat yang baik), berdakwah melalui debat, Berdakwah dengan hikmah, Metode berdakwah melalui debat (yujadilu billati hiya ahsan), Metode keteladanan.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Nilai Dakwah; Wisata Religi; Makam wali
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.74 Dakwah
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70230 - Manajemen Dakwah (MD)
Depositing User: Miswan Miswan
Date Deposited: 09 Oct 2023 01:24
Last Modified: 09 Oct 2023 01:24
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/21316

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics