Implementasi model pembelajaran index card match dalam upaya meningkatkan motivasi belajar siswa pada materi akhlaq tercela kelas VII di MTs Muallimin Muallimat Rembang semester 2 tahun ajaran 2011/2012

Muzayyanah, Muzayyanah (2011) Implementasi model pembelajaran index card match dalam upaya meningkatkan motivasi belajar siswa pada materi akhlaq tercela kelas VII di MTs Muallimin Muallimat Rembang semester 2 tahun ajaran 2011/2012. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Walisongo.

[thumbnail of 63111112-Coverdll.pdf]
Preview
Text
63111112-Coverdll.pdf - Accepted Version

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of 63111112-Bab1.pdf]
Preview
Text
63111112-Bab1.pdf - Accepted Version

Download (22kB) | Preview
[thumbnail of 63111112-Bab2.pdf]
Preview
Text
63111112-Bab2.pdf - Accepted Version

Download (125kB) | Preview
[thumbnail of 63111112-Bab3.pdf]
Preview
Text
63111112-Bab3.pdf - Accepted Version

Download (46kB) | Preview
[thumbnail of 63111112-Bab4.pdf]
Preview
Text
63111112-Bab4.pdf - Accepted Version

Download (43kB) | Preview
[thumbnail of 63111112-Bab5.pdf]
Preview
Text
63111112-Bab5.pdf - Accepted Version

Download (11kB) | Preview
[thumbnail of 63111112-Bab5.pdf]
Preview
Text
63111112-Bab5.pdf - Accepted Version

Download (11kB) | Preview
[thumbnail of 63111112-Bibliografi.pdf]
Preview
Text
63111112-Bibliografi.pdf - Bibliography

Download (12kB) | Preview

Abstract

Skripsi ini membahas model pembelajaran yang dipakai oleh guru sekarang masih menggunakan model ceramah, dimana model ceramah ini sering membuat siswa kurang faham dengan apa yang diajarkan oleh guru. Pembelajaran dengan model ceramah juga mengurangi keaktifan dan pemahaman siswa dalam menerima pelajaran yang disampaikan oleh guru. Dengan adanya kejadian tersebut peneliti bertujuan untuk meningkatkan motivasi belajar dengan implementasi model pembelajaran Index Card Match dan menjawab permasalahan yang akan dibahas dalam penelitian ini yaitu: 1) bagaimana implementasi model pembelajaran Index Card Match dalam meningkatkan motivasi belajar siswa pada materi akhlaq tercela di MTs Muallimin Muallimat Rembang? 2) apakah model pembelajaran Index Card Match bisa meningkatkan motivasi belajar materi akhlaq tercela di MTs Muallimin Muallimat Rembang?
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana implementasi model pembelajaran Index Card Match di MTs Muallimin Muallimat Rembang dan apakah model pembelajaran Index Card Match bisa meningkatkan motivasi belajar siswa pada materi akhlaq tercela di MTs Muallimin Muallimat Rembang.
Penelitian ini menggunakan metode suatu tindakan pada siswa dengan model Spiral dari Kemmis dan Taggart yang terdiri dari beberapa siklus. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dokumentasi, angket. Yang menjadi subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII C yang berjumlah 29 siswa. Data penelitian ini berupa motivasi belajar siswa. Motivasi belajar siswa diketahui dari hasil angket dan observasi yang dilaksanakan setiap akhir siklus.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa model pembelajaran ini akan lebih efektif jika dilakukan berpasang-pasangan dan siswa juga dapat bekerja sama dengan pasangannya, bekerja sama dalam memahami materi. Motivasi belajar siswa pada siklus II menunjukkan peningkatan jika dibandingan dengan siklus I. peningkatan persentase pada masing-masing indikator Perhatian sebesar 65,24% menjadi 70,35%, Hubungan sebesar 71,03% menjadi 82,98%, Percaya diri sebesar 70,48% menjadi 77,24%, dan Kepuasan sebesar 77,41% menjadi 77,67%. Melalui hasil angket dan observasi menunjukkan persepsi siswa terhadap pembelajaran dengan model Index Card Match cukup baik serta lebih disukai siswa karena siswa lebih aktif didalam pembelajaran pada materi yang telah disampaikan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran dengan model Index Card Match lebih disukai siswa sehingga guru dapat menerapkan model pembelajaran Index Card Match sebagai variasi dalam pembelajaran aqidah akhlaq.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Motivasi Belajar; Model Pembelajaran; Index Card Match; Akhlaq
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.77 Islamic religious education
300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86208 - Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Nur yadi
Date Deposited: 03 Jun 2014 03:28
Last Modified: 03 Jun 2014 03:28
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/2132

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics