Pengaruh kemudahan penggunaan, literasi keuangan, dan lingkungan sosial terhadap minat bertransaksi menggunakan e-money berbasis server : studi kasus produk gopay pada masyarakat Desa Gaji Kecamatan Guntur Kabupaten Demak

Isrina, Siti Shoimatul (2023) Pengaruh kemudahan penggunaan, literasi keuangan, dan lingkungan sosial terhadap minat bertransaksi menggunakan e-money berbasis server : studi kasus produk gopay pada masyarakat Desa Gaji Kecamatan Guntur Kabupaten Demak. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo.

[thumbnail of Skripsi_1905036067_Siti Shoimatul Isrina_Lengkap] Text (Skripsi_1905036067_Siti Shoimatul Isrina_Lengkap)
Skripsi_1905036067_Siti Shoimatul Isrina_Lengkap.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (5MB)

Abstract

E-money merupakan alternatif pembayaran non tunai yang selama ini belum mendapat akses sistem perbankan. Pada penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara pengaruh kemudahan penggunaan, literasi keuangan dan lingkungan sosial terhadap minat bertransaksi menggunakan e-money berbasis server.
Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif dengan menggunakan data primer dan data sekunder. Data primer di peroleh dari hasil wawancara dan kuesioner sedangkan data sekunder dari data bank Indonesia, jurnal, website dan lain lain. Teknik pengambilan sampel yang di pakai dalam penelitian ini adalah teknik Non probability sampling dengan metode Sampling Pusposive. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebagian masyarakat Desa Gaji Kecamatan Guntur Kabupaten Demak yang belum mengetahui e-money.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa variabel kemudahan penggunaan, literasi keuangan , dan lingkungan sosial berpengaruh positif terhadap minat bertransaksi menggunakan e- money berbasis server. Hal ini dibuktikan dengan hasil uji f dengan nilai 74,876 dan nilai signifikansi 0,000 < 0,05. Penelitian ini juga menunjukkan bahwa variabel kemudahan penggunaan dan lingkungan sosial berpengaruh secara signifikan terhadap minat bertransaksi menggunakan e-money berbasis server. Hal ini dibuktikan bahwa variabel kemudahan penggunaan memperoleh nilai uji t sebesar 7,843 dengan tanda positif dan nilai signifikansi 0,000 < 0,05 dan variabel lingkungan sosial memperoleh nilai uji t sebesar 2,890 dengan tanda positif dan nilai signifikansi 0,005 < 0,05, sedangkan literasi keuangan tidak berpengaruh seacara signifikan terhadap minat bertransaksi menggunakan e-money berbasis server. Dengan menunjukkan bahwa variabel literasi keuangan memperoleh nilai uji t sebesar 1,464 dengan tanda positif dan nilai signifikansi 0,147 > 0,05.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: E-money; Literasi keuangan; Lingkungan sosial
Subjects: 300 Social sciences > 330 Economics > 332 Financial economics > 332.3 Lembaga perkreditan dan simpan pinjam
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 61206 - Perbankan Syariah (S1)
Depositing User: Fahrurozi Fahrurozi
Date Deposited: 12 Oct 2023 02:11
Last Modified: 12 Oct 2023 02:11
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/21462

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics