Pengaruh kualitas pelayanan, harga, dan lokasi terhadap keputusan pembelian di AR Coffee Beverage

Azizah, Nabilah Fazha (2023) Pengaruh kualitas pelayanan, harga, dan lokasi terhadap keputusan pembelian di AR Coffee Beverage. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_1905026069_Nabilah_Fazha_Azizah] Text (Skripsi_1905026069_Nabilah_Fazha_Azizah)
SKRIPSI NABILAH FAZHA AZIZAH - Nabilah Fazha Azizah UIN Walisongo Semarang.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

Coffee shop saat ini menjadi suatu bisnis yang berkembang dengan pesat, sehingga permintaan konsumsi kopi dimasyarakat meningkat, yang berimbas pada menjamurnya gerai kopi ataupun coffea shop diseluruh Indonesia. Maraknya bisnis kopi ini berasal dari orang-orang yang hobi minum kopi kemudian tertarik untuk dijadikan bisnis dan menambah penghasilan, bahkan dijadikan sumber penghasilan utama. Kopi merupakan minuman yang kerap disantap oleh masyarakat Indonesia. Minum kopi tidak hanya bertujuan untuk menghilangkan rasa ngantuk dan lelah tetapi sudah menjadi bagian dari gaya hidup. Bisnis berbasis cafe atau tempat berkumpul di Indonesia dapat dengan mudah diidentifikasi terutama berdasarkan tiga karakteristik : sifat bisnis cafe, kafe ini sering dikunjungi oleh pelanggan secara berkala, masyarakat Indonesia tidak memiliki pemahaman budaya mengunjungi cafe. Beberapa faktor yang mempengaruhi keputusan pembelian yaitu kualitas pelayanan, harga, dan lokasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Kualitas Pelayanan, Harga, dan Lokasi terhadap Keputusan Pembelian di AR Coffee Beverage.
Metode penelitian yang digunakan yaitu penelitian kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah seluruh pedagang pasar tradisional tahunan jepara. Metode pengumpulan datanya menggunakan teknik Non probability sampling sehingga peneliti tidak akan memberikan peluang yang sama bagi setiap populasi untuk dipilih menjadi sampel dengan sampel 100 orang konsumen AR Coffee Beverage. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi linier berganda dengan program SPSS.
Hasil pada penelitian menunjukan bahwa kualitas pelayanan, harga dan lokasi berpengaruh positif signifikan terhadap keputusan pembelian di AR Coffee Beverage.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Kualitas pelayanan; harga; lokasi; keputusan pembelian.
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.2 Islam Doctrinal Theology, Aqaid and Kalam > 297.27 Islam and social sciences > 297.273 Islam and economics
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 60202 - Ekonomi Syariah (Ekonomi Islam) (S1)
Depositing User: Bahrul Ulumi
Date Deposited: 17 Oct 2023 10:08
Last Modified: 17 Oct 2023 10:08
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/21688

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics