Pengaruh pendekatan TPACK terhadap hasil pembelajaran PAI siswa kelas VIII SMP Negeri 05 Tebing Tinggi

Ihkwan, Ahmad (2023) Pengaruh pendekatan TPACK terhadap hasil pembelajaran PAI siswa kelas VIII SMP Negeri 05 Tebing Tinggi. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of SKRIPSI_1903016003_AHMAD_IKHWAN] Text (SKRIPSI_1903016003_AHMAD_IKHWAN)
1903016003_Ahmad Ihkwan_Lengkap Tugas Akhir - ahmad ihkwan.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (3MB)

Abstract

Skripsi ini membahas pengaruh pendekatan TPACK (Technological Pedagogical Content Knowledge) terhadap hasil pembelajaran PAI siswa kelas VIII SMP Negeri 05 Tebing Tinggi. Dengan adanya permasalahan di SMP Negeri 05 Tebing Tinggi terutama kelas VIII, penerapan pendekatan TPACK (Technological Pedagogical Content Knowledge) tidak diterapkan secara merata di setiap kelas VIII dalam pembelajaran PAI di SMP Negeri 05 Tebing Tinggi, sehingga kelas yang tidak menggunakan penerapan pendekatan TPACK mendapatkan hasil belajar yang kurang maksimal atau kurang diharapkan dibandingkan kelas yang menggunakan penerapan pendekatan TPACK dalam pembelajarannya.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hasil pembelajaran PAI siswa kelas VIII SMP Negeri 05 Tebing Tinggi sebelum dan sesudah menerapkan pendekatan TPACK (Technological Pedagogical Content Knowledge), dan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh pendekatan TPACK (Technological Pedagogical Content Knowledge) terhadap hasil pembelajaran PAI siswa kelas VIII SMP Negeri 05 Tebing Tinggi.
Metode yang digunakan penelitian ini termasuk dalam metode penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian quasi experimen dan desain penelitiannya dengan Non-Equivalent Pretest Posttest Control Group Design. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis uji-T dan statistik deskriptif. Variabel penelitian ini adalah pengaruh pendeketan TPACK (X) dan hasil pembelajaran PAI (Y), sampel berukuran 60 siswa yaitu 30 siswa kelas kontrol dan 30 siswa kelas eksperimen yang diambil menggunakan teknik Purposive Sampling dari populasi sebesar 132 siswa. Pengumpulan data dilakukan menggunakan metode tes dan dokumentasi
Untuk mengetahui hasil pembelajaran siswa sebelum dan sesudah menerapkan pendekatan TPACK (Technological Pedagogical Content Knowledge) tersebut dapat diambil dari menilai rata-rata pada hasil pretest dan posttest di kelas kontrol dan kelas eksperimen. Pada kelas kontrol diperoleh nilai pretest sebesar 49,667 dan nilai posttest sebesar 52,167. Sedangkan nilai kelas eksperimen diperoleh nilai pretest sebesar 47,667 dan nilai posttest sebesar 74,00. Sehingga dari nilai rata-rata tersebut dapat ditarik kesimpulan bahwa penerepan pendekatan TPACK (Technological Pedagogical Content Knowledge) dapat meningkatkan nilai rata-rata hasil pembelajaran PAI.
Sedangkan untuk mengetahui seberapa besarnya pengaruh pendekatan TPACK (Technological Pedagogical Content Knowledge) terhadap hasil pembelajaran PAI dapat dilihat dari dianalisis menggunakan pengujian hipotesis dengan menggunakan uji-T yaitu dengan taraf signifikansi 0,05 maka diperoleh nilai t_(hitung )=7,441 lebih besar dari t_tabel=2,00. Sehingga dapat ditarik kesimpulan bahwa H0 ditolak dan Ha diterima atau bahwa terdapat pengaruh yang signifikan dari pendekatan TPACK (Technological Pedagogical Content Knowledge) terhadap hasil pembalajaran PAI. Pembuktian juga dilakukan menggunakan uji N-Gain. Setelah di analisis dalam uji N-Gain diperoleh nilai gain score sebesar 0,564. Nilai tersebut berdasarkan tabel 3.9 dapat dikategorikan “sedang” yang dapat diinterpretasikan bahwa ada peningkatan yang sedang dari hasil pretest dan posttest pada proses pembelajaran yang menggunakan pendekatan TPACK (Technological Pedagogical Content Knowledge) sehingga meningkatkan hasil pembelajaran PAI siswa.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Pendekatan TPACK; Hasil Pembelajaran PAI.
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.3 Metode, kegiatan belajar mengajar; metode pembelajaran
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86208 - Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Ukhtiya Zulfa
Date Deposited: 18 Oct 2023 07:10
Last Modified: 18 Oct 2023 07:10
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/21710

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics