Pengaruh herding behavior, literasi keuangan, dan religiusitas terhadap keputusan investasi mahasiswa FEBI UIN Walisongo Semarang di Pasar Modal Syariah

Vian, Muhammad Shovi Agus (2023) Pengaruh herding behavior, literasi keuangan, dan religiusitas terhadap keputusan investasi mahasiswa FEBI UIN Walisongo Semarang di Pasar Modal Syariah. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_1905026096_Muhammad_Shovi_Agus_Vian] Text (Skripsi_1905026096_Muhammad_Shovi_Agus_Vian)
1905026096_MUHAMMAD SHOVI AGUS VIAN_FULL SKRIPSI - Vian.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

UIN Walisongo Semarang adalah salah satu perguruan tinggi islam negeri yang terkenal di Jawa Tengah yang mempunyai berbagai fakultas dan prodi islam, hal tersebut seharusnya sudah menjadi salah satu harapan dalam mengembangkan industri keuangan syariah dalam negeri. Namun masih banyak mahasiswa FEBI UIN Walisongo Semarang yang belum tertarik untuk terjun ke pasar modal syariah. Ada banyak faktor yang mempengaruhi seseorang dalam membuat keputusan berinvestasi di pasar modal syariah seperti perilaku herding behavior, literasi keuangan, dan sifat religiusitas. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh dari herding behavior, literasi keuangan, dan religiusitas terhadap keputusan investasi mahasiswa FEBI UIN Walisongo Semarang di pasar modal syariah.
Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan data primer. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa FEBI UIN Walisongo Semarang dengan responden sebanyak 96 mahasiswa yang diperoleh dengan menggunakan rumus slovin. Metode pengujian dan analisis data menggunakan analisis regresi berganda.
Hasil penelitian menunjukan bahwa variabel herding behavior, literasi keuangan, dan religiusitas berpengaruh positif secara simultan terhadap keputusan investasi. Sedangkan secara parsial, variabel herding behavior berpengaruh negatif terhadap keputusan investasi. Sedangkan variabel literasi keuangan dan religiusitas berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan investasi mahasiswa FEBI UIN Walisongo Semarang di pasar modal syariah.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Herding behavior; literasi keuangan; religiusitas; keputusan investasi; pasar modal syariah.
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.2 Islam Doctrinal Theology, Aqaid and Kalam > 297.27 Islam and social sciences > 297.273 Islam and economics
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 60202 - Ekonomi Syariah (Ekonomi Islam) (S1)
Depositing User: Bahrul Ulumi
Date Deposited: 20 Oct 2023 07:48
Last Modified: 20 Oct 2023 07:48
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/21753

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics