Partisipasi masyarakat dalam perintisan desa wisata bukit tegal santun di Desa Sambongsari Kecamatan Weleri Kabupaten kendal

Kurniawan, Fikri (2023) Partisipasi masyarakat dalam perintisan desa wisata bukit tegal santun di Desa Sambongsari Kecamatan Weleri Kabupaten kendal. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of SKRIPSI_1801046078_FIKRI_KURNIAWAN] Text (SKRIPSI_1801046078_FIKRI_KURNIAWAN)
1801046078_Fikri Kurniawan_Lengkap Tugas Akhir fix - Fikri Kurniawan.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (4MB)

Abstract

Fikri Kurniawan (1801046078), Partisipasi Masyarakat dalam Perintisan Desa Wisata Bukit Tegal Santun di Desa Sambongsari Kecamatan Weleri Kabupaten Kendal.
Perintisan Desa Wisata merupakan sebuah upaya permulaan untuk memanfaatkan potensi lokal sebagai daya tarik wisata untuk wisatawan. Partisipasi masyarakat adalah segala bentuk peran atau keterlibatan masyarakat dalam proses pengidentifikasian masalah dan potensi yang ada di masyarakat. Masyarakat Desa Sambongsari telah berpartisipasi dalam merintis Desa Wisata Bukit Tegal Santun di Desa Sambongsari Kecamatan Weleri Kabupaten Kendal. Rumusan Masalah penelitian ini: (1) Bagaimana proses perintisan Desa Wisata Bukit Tegal Santun di Desa Sambongsari Kecamatan Weleri Kabupaten Kendal, (2) Bagaimana bentuk partisipasi masyarakat dalam perintisan Desa Wisata Bukit Tegal Santun di Desa Sambongsari Kecamatan Weleri Kabupaten Kendal.
Peneltian ini bertujuan untuk mengetahui proses perintisan Desa Wisata Bukit Tegal Santun di Desa Sambongsari Kecamatan Weleri Kabupaten Kendal, dan untuk mengetahui bentuk partisipasi masyarakat dalam Perintisan Desa Wisata Bukit Tegal Santun di Desa Sambongsari Kecamatan Weleri Kabupaten Kendal. Jenis penelitian ini adalah kualitatif dengan menggunakan pendekatan fenomenologi. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi.
Hasil dari penelitian ini adalah Desa Sambongsari telah melakukan beberapa proses perintisan Desa Wisata Bukit Tegal Santun, yaitu komitmen bersama, memetakan potensi dan permasalahan wilayah, membentuk kelembagaan, membentuk visi misi dan rencana kerja, melakukan konsultasi dan peningkatan kapasitas SDM Desa Wisata, menata wajah desa dengan penataan fasilitas umum, menyusun paket wisata, menentukan keunikan dan identitas desa wisata, melakukan pemasaran dan menjalin kemitraan, dan evaluasi serta keberlanjutan desa wisata. Hasil penelitian ini juga menunjukan bentuk partisipasi masyarakat dalam perintisan Desa Wisata Bukit Tegal Santun, yaitu partisipasi ide, partisipasi tenaga, partisipasi harta benta, dan partisipasi keterampilan.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Partisipasi Masyarakat; Perintisan; Desa Wisata
Subjects: 300 Social sciences > 307 Communities
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70231 - Pengembangan Masyarakat Islam
Depositing User: Wati Rimayanti
Date Deposited: 22 Nov 2023 09:44
Last Modified: 22 Nov 2023 09:44
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/21878

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics