Penyesuaian diri mahasiswa tunanetra terhadap perkuliahan dalam jaringan (daring) di masa pandemi covid-19
Fikkri, Nuumatul (2023) Penyesuaian diri mahasiswa tunanetra terhadap perkuliahan dalam jaringan (daring) di masa pandemi covid-19. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo.
Skripsi_1707016054_NU_UMATUL FIKKRI_Lengkap.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (1MB)
Abstract
Terjadinya pandemi Covid-19 di berbagai negara menimbulkan dampak yang tidak dapat dihindari. Indonesia merupakan salah satu negara yang terdampak pandemi Covid-19 khususnya dalam bidang pendidikan perguruan tinggi. Dampak tersebut mengakibatkan sistem pembelajaran yang awalnya menggunakan sistem luring menjadi daring. Hal ini mengakibatkan seorang mahasiswa untuk menyesuakan diri pada sistem yang baru. Terlebih bagi mahasiswa yang memiliki disabilitas akan mendapatkan tantangan tersendiri dalam menyesuaikan diri dengan lingkungannya, hal ini dikarenakan adanya ketunaan yang dimiliki sehingga menimbulkan keterbatasan dalam menyesuaikan diri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran dinamika psikologis penyesuaian diri mahasiswa tunanetra dalam perkuliahan dalam jaringan (daring) di masa pandemi covid-19 dan mengetahui faktor-faktor apa sajakah yang mempengaruhi penyesuaian diri mahasiswa tunanetra. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan fenomenologis dengan tiga subjek yang berasal dari Mahasiswa UIN Walisongo Semarang dan Mahasiswa UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Seluruh informan pada penelitian ini diperoleh melalui teknik sampling snowball. Teknik pengumpulan data yang peneliti gunakan adalah wawancara semi terstruktur dan juga observasi yang dianalisis serta disajikan dalam bentuk deskriptif. Hasil yang ditemukan dari penelitian ini yaitu proses penyesuaian diri mahasiswa tunanetra dalam menghadapi pembelajaran daring relatif memerlukan waktu yang berbeda antara satu mahasiswa dengan mahasiswa lain. Faktor yang mempengaruhi penyesuaian diri mahasiswa dalam mengahadapi pembelajaran daring memiliki pola yang sama, yaitu berasal dari internal dan eksternal. Proses dari dalam diri berasal dari motivasi ingin melanjutkan perkulihan berlatar belakang dari motivasi melanjutkan perkuliahan berbeda antara satu dengan yang lainnya. Motivasi tersebut didasari pada kematangan diri dan kematangan psikologis mahasiswa. Kemudian, faktor eksternal yang tidak kalah penting bagi mahasiswa tunanetra yaitu faktor sosial. Faktor ini sangat penting karena, mahasiswa tunanetra memerlukan bantuan orang lain dalam proses pembelajarannya, bantuan tersebut dapat berupa proses teknis yang tidak dapat dilakukan oleh mereka ataupun dukungan dari keluarga maupun teman yang secara tidak langsung dapat membuat mahasiswa tersebut menjadi lebih semangat dalam menjalani pembelajaran daring.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Penyesuaian diri; Disabilitas; Covid-19 |
Subjects: | 300 Social sciences > 370 Education > 378 Higher education > 378.1 Organisasi dan aktivitas perguruan tinggi (dosen, staf, mahasiswa, kurikulum) |
Divisions: | Fakultas Psikologi dan Kesehatan > 73201 - Psikologi |
Depositing User: | Fahrurozi Fahrurozi |
Date Deposited: | 24 Oct 2023 04:19 |
Last Modified: | 24 Oct 2023 04:19 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/21901 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year