Pengaruh self-compassion dan dukungan sosial terhadap citra tubuh pada remaja yang mengikuti standar penampilan media sosial di SMK Muhammadiyah 03 Weleri

Masyita, Fazada Kurnia (2023) Pengaruh self-compassion dan dukungan sosial terhadap citra tubuh pada remaja yang mengikuti standar penampilan media sosial di SMK Muhammadiyah 03 Weleri. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo.

[thumbnail of Skripsi_1807016143_Fazada Kurnia M_Lengkap] Text (Skripsi_1807016143_Fazada Kurnia M_Lengkap)
Skripsi_1807016143_Fazada Kurnia M_Lengkap.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB)

Abstract

Citra tubuh yang negatif merupakan persepsi diri yang menyimpang dan berkaitan dengan perasaan bahwa individu tidak menarik dan tidak sesuai dengan harapan. Citra tubuh yang negatif ini dapat dipengaruhi oleh standar ideal di media sosial. Penelitian ini bertujuan untuk menguji secara empiris pengaruh self-compassion dan dukungan sosial terhadap citra tubuh. Populasi dalam penelitian ini adalah usia remaja yang mengikuti standar penampilan media sosial di SMK Muhammadiyah 03 Weleri, dengan kriteria subjek yang dijadikan sampel penelitian adalah usia remaja dengan rentang usia 15-18 tahun yang bermain media sosial dan berasal dari SMK Muhammadiyah 03 Weleri. Subjek penelitian ini berjumlah 297 subjek yang diambil menggunakan teknik accidental sampling. Metode pengumpulan data yang dilakukan menggunakan skala psikologi terdiri dari skala self-compassion, skala dukungan sosial, dan skala citra tubuh. Metode analisis data yang digunakan adalah uji asumsi klasik, serta uji hipotesis yaitu uji regresi linier berganda. Hasil dari pada penelitian ini adalah adanya pengaruh antara self-compassion terhadap citra tubuh pada remaja yang mengikuti standar penampilan media sosial di SMK Muhammadiyah 03 Weleri dengan nilai signifikansi 0,000 (p 0,000 < 0,05), dan terdapat pengaruh antara dukungan sosial terhadap citra tubuh pada remaja yang mengikuti standar penampilan media sosial di SMK Muhammadiyah 03 Weleri dengan nilai signifikansi 0,000 (p 0,000 < 0,05), kemudian terdapat pengaruh antara self-compassion dan dukungan sosial terhadap citra tubuh pada remaja yang mengikuti standar penampilan media sosial di SMK Muhammadiyah 03 Weleri dengan nilai signifikansi 0,000 (p 0,000 < 0,05) dan sumbangan efektif sebesar 18,9%.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Self-compassion; Dukungan sosial; Citra tubuh
Subjects: 100 Philosophy and psychology > 150 Psychology > 155 Differential and developmental psychology
Divisions: Fakultas Psikologi dan Kesehatan > 73201 - Psikologi
Depositing User: Fahrurozi Fahrurozi
Date Deposited: 25 Oct 2023 01:36
Last Modified: 25 Oct 2023 01:36
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/21929

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics