Pengaruh motivasi konsumen dan sikap konsumen terhadap keputusan pembelian produk Miniso pada generasi Z

Husna, Nidaaul (2023) Pengaruh motivasi konsumen dan sikap konsumen terhadap keputusan pembelian produk Miniso pada generasi Z. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo.

[thumbnail of Skripsi_1807016157_Nidaaul Husna_Lengkap] Text (Skripsi_1807016157_Nidaaul Husna_Lengkap)
Skripsi_1807016157_Nidaaul Husna_Lengkap.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji secara empiris pengaruh motivasi konsumen dan sikap konsumen terhadap keputusan pembelian produk Miniso pada Generasi Z. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, sampel pada penelitian ini berjumlah 342 responden dengan menggunakan teknik purposive sampling. Alat ukur yang digunakan meliputi tiga skala yaitu skala motivasi konsumen, skala sikap konsumen, dan skala keputusan pembelian. Pengambilan data dilakukan dengan menyebar kuesioner, metode analisis data yang digunakan pada penelitian ini yaitu analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada pengaruh motivasi konsumen terhadap keputusan pembelian produk Miniso pada Generasi Z dengan nilai signifikansi 0,000 (p < 0,05) dan taraf koefisien sebesar 0,277 atau 27,7%, ada pengaruh sikap konsumen terhadap keputusan pembelian produk Miniso pada Generasi Z dengan nilai signifikansi 0,000 (p < 0,05) dan taraf koefisien sebesar 0,266 atau 26,6%, kemudian secara simultan ada pengaruh motivasi konsumen dan sikap konsumen terhadap keputusan pembelian produk Miniso pada Generasi Z dengan nilai signifikansi 0,000 (p < 0,05) dan taraf koefisien sebesar 0,227 atau 22,7%.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Motivasi konsumen; Sikap konsumen; Keputusan pembelian; Generasi Z
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 650 Management and auxiliary services > 658 General management > 658.8 Marketing management (pemasaran, distribusi)
Divisions: Fakultas Psikologi dan Kesehatan > 73201 - Psikologi
Depositing User: Fahrurozi Fahrurozi
Date Deposited: 25 Oct 2023 02:12
Last Modified: 25 Oct 2023 02:12
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/21931

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics