Peran UMKM anyaman bambu dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat : studi pengrajin anyaman bambu di Desa Rejosari Kecamatan Karangtengah Kabupaten Demak

Hidayat, Syarif (2023) Peran UMKM anyaman bambu dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat : studi pengrajin anyaman bambu di Desa Rejosari Kecamatan Karangtengah Kabupaten Demak. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_1806026038_Syarif_Hidayat] Text (Skripsi_1806026038_Syarif_Hidayat)
1806026038_SYARIF HIDAYAT_FULL SKRIPSI - Syarif Hidayat.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (812kB)

Abstract

Kesejahteraan masyarakat bergantung pada ketersediaan modal yang dimiliki oleh masyrakat itu sendiri. Modal menduduki posisi utama dalam memulai sebuah perubahan yang diinginkan, dalam hal ini perubahan yang diinginkan berupa kesejahteraan masyarkat. Modal memberikan pengaruh signifikan dalam mencapai keberhasilan suatu upaya yang dilakukan masyarakat. Modal tidak melulu bersifat kuantitas uang, melainkan lebih luas dari pada itu. Modal sosial berupa kepercayan atas jaringan yang telah dibangun dalam interaksi masyarakatpun memiliki tugas penting dalam mencapai kesejahteraan masyarakat. Dalam mencapai suatu kersejahteraan masyarakat Desa Rejosari mengembangkan usaha kerajinan anyaman bambu dan mengoptimalkan UMKM masyarakat hal tersebut menjadi upaya untuk mencapai kesejahteraan hidupnya melalui dorongan modal yang dimiliki dan dilestarikan.
Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif, jenis penelitian lapangan, dengan pendekatan deskriptif. Pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sedangkan Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini menggukan analisis melalui tiga tahap yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Penulis juga menggunakan teori modal sosial james colleman, untuk memandu menemukan fakta-fakta realitas sosial fenomena sosial yang terjadi di UMKM anyaman bambu yang ada Desa Rejosari.
Hasil penelitian ini, menujukkan bahwa peran UMKM anyaman bambu dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat program-program yang ada di UMKM anyaman bambu yang mana selaras dengan modal sosial James Coleman yaitu 3 konsep dasar modal sosial Colleman pertama kepercayaan yang dibangun antara pengrajin dengan konsumen yang ada di Desa Rejosari yaitu dengan membuat kerajinan berkualitas. Kualitas kerajinan anyaman bambu sendiri dilihat dari segi kerapian anyaman, kekuatan anyaman, dan juga kualitas bambu yang digunakan pengrajin, kedua Jaringan sebagai alat menjembatani kesuksesan dalam usaha anyaman bambu dikarenakan para pengrajin melakukan kerjasama dengan dinas perdagangan, pemerintah desa dan para pedagang pasar hal tersebut sangat mendorong dalam melakukan penjualan anyaman bambu sehingga usaha tersebut bisa berjalan dengan baik, ketiga norma yang harus di sepakati norma ini suatu peraturan dikalangan masyarakat untuk melakukan perubahan yang signifikan yaitu adanya kesejahteraan dikalangan masyarakat Desa Rejosari.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Modal sosial; UMKM; kesejahteraan
Subjects: 300 Social sciences > 301 Sociology and anthropology
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Politik > 69201 - Sosiologi
Depositing User: Bahrul Ulumi
Date Deposited: 28 Oct 2023 08:06
Last Modified: 28 Oct 2023 08:06
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/22010

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics