Pengaruh intensitas mengikuti kegiatan rohis terhadap kedisiplinan ibadah shalat fardhu berjamaah siswa SMA N 1 Prembun Kebumen
Jaya, Meygiriliyas Kurnia (2020) Pengaruh intensitas mengikuti kegiatan rohis terhadap kedisiplinan ibadah shalat fardhu berjamaah siswa SMA N 1 Prembun Kebumen. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
Skripsi_1603016043_Meygiriliyas_Kurnia_Jaya.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (4MB)
Abstract
Skripsi ini membahas tentang intensitas mengikuti kegiatan Rohis terhadap kedisiplinan ibadah Shalat fardhu siswa SMA N 1 Prembun. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kurangnya perhatian siswa terhadap pentingnya shalat fardhu yang tidak begitu baik. dalam penelitian ini, peneliti memaparkan 3 permasalahan, yaitu: 1. Bagaimana intensitas mengikuti kegiatan siswa SMA N 1 Prembun, 2. Bagaimana tingkat kedisiplinan ibadah shalat fardhu siswa SMA N 1 Prembun, 3. Adakah pengaruh intensitas mengikuti kegiatan rohis terhadap kedisiplinan ibadah shalat fardhu siswa SMA N 1 Prembun.
Penelitian ini bertujuan untuk mengungkapkan ada tidaknya pengaruh antara Intensitas mengikuti kegiatan Rohis terhadap kedisiplinan ibadah shalat fardhu di SMA N 1 Prembun. Adapun metode penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, variabel dalam skripsi ini ada 2 yaitu intensitas mengikuti kegiatan rohis dan kedisiplinan ibadah shalat fardhu, Dalam penelitian ini populasi yang diteliti adalah seluruh siswa laki-laki dan perempuan kelas XI dan XII yang mengikuti kegiatan Rohis SMA N 1 Prembun sebanyak 51 orang.
Peneliti menggunakan metode pengumpulan data berupa angket. Analisis instrumen meliputi analisis validitas dan reliabilitas. Setelah dihitung ternyata intensitas mengikuti kegiatan Rohis diperoleh mean dengan nilai 56,86 yang mana artinya intensitas mengikuti kegiatan Rohis di SMA N 1 Prembun tergolong sedang. Sedangkan terkait kedisiplinan ibadah shalat fardhu ternyata setelah dihitung diperoleh mean 51,78 yang artinya kedisiplinan ibadah shalat fardhu di SMA N 1 prembun tergolong sedang. Sedangkan dari hasil korelasi product moment diperoleh r hitung sebesar 0,3477. setelah dikonsultasikan ternyata r hitung lebih besar dari pada r tabel yang mana r hitung 0,3477 sedangkan r tabel dalam taraf 5% hanya 0,2284. artinya pengaruh antara intensitas mengikuti kegiatan Rohis dengan kedisiplinan ibadah shalat fardhu siswa SMA N 1 Prembun adalah signifikan. Dan apabila dihitung dengan analisis regresi sederhana maka harga Fhitung = 25,26 yang telah dikonsultasikan dengan Ftabel dan hasilnya menunjukkan pada taraf Ftabbel (0,05) = 4,04 hasilnya Fhitung > Ftabel, hal ini berarti ada pengaruh yang positif dan signifikan terkait intensitas mengikuti kegiatan Rohis dengan kedisiplinan ibadah shalat fardhu siswa SMA N 1 Prembun.
Dari berbagai hasil analisis di atas khususnya hasil hitung analisis regresi sederhana maka dapat disampaikan bahwa hipotesis yang diajukan diterima, sehingga menunjukkan ada pengaruh yang positif dan signifikan antara intensitas mengikuti kegiatan Rohis terhadap kedisiplinan ibadah shalat fardhu siswa SMA N 1 Prembun. Hal ini juga membuktikan bahwa semakin intensnya seorang siswa mengikuti kegiatan Rohis maka kedisiplinan ibadah shalat fardhunya akan semakin baik.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kegiatan rohis; Kedisiplinan ibadah; Shalat fardhu berjamaah; Siswa |
Subjects: | 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.77 Islamic religious education |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86208 - Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Miswan Miswan |
Date Deposited: | 05 Mar 2024 07:51 |
Last Modified: | 05 Mar 2024 07:51 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/22536 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year