Konstruksi Syarah Hadis dalam kitab Kasyf al-Liṡām fī Tarjamati Bulūg al Marām min Adillat al Ahkām karya Kh. Misbah Mustofa Bangilan Tuban : resepsi, adaptasi, dan intertekstual

Sya’roni, Mokh (2021) Konstruksi Syarah Hadis dalam kitab Kasyf al-Liṡām fī Tarjamati Bulūg al Marām min Adillat al Ahkām karya Kh. Misbah Mustofa Bangilan Tuban : resepsi, adaptasi, dan intertekstual. Dr/PhD thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI WALISONGO SEMARANG.

[thumbnail of 1400039028_MOKH_SYA'RONI_DISERTASI] Text (1400039028_MOKH_SYA'RONI_DISERTASI)
Mokh Sya’roni_1400039028_DISERTASI.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (4MB)

Abstract

Perkembangan dan sebaran hadis di berbagai kawasan meniscayakan kebutuhan terhadap penjelasan (syarah) sesuai dengan bahasa masyarakat sekitarnya. Pada konteks kawasan nusantara, banyak ulama yang telah menerjemahkan dan menjelaskan hadis dengan berbagai bahasa, metode dan karakteristik masing-masing. KH Misbah Mustofa adalah salah satu ulama penulis Jawa pada abad ke-20 yang memiliki produktifitas karya dalam berbagai bidang keilmuan. Salah satu karya dalam bidang hadis yang menarik diteliti adalah kitab Kasyf al-Liṡām fī Tarjamati Bulūg al-Marām min Adillat al Ahkām. Beberapa masalah penelitian yang akan dibahas adalah apa metode yang digunakan dalam menulis kitab syarh dan mengapa metode tersebut yang digunakan ? bagaimana perspektif resepsi, adaptasi dan intertekstual terhadap kitab syarh tersebut? apa kontribusi yang disumbangkan KH Misbah Mustofa dalam pensyarahan hadis? dan apa kelebihan dan kekurangan kitab tersebut?
Disertasi ini memilih kitab Kasyf al-Liṡām fī Tarjamati Bulūg al-Marām min Adillat al Ahkām Karya KH. Misbah Mustofa. Naskah kitab yang diteliti adalah terbitan dari al-Ihsan Surabaya tahun 1994 yang terdiri dari 5 juz. Pengumpulan data menggunakan teknik sampling multistage dengan metode analisis isi (content analysis). Untuk menjawab rumusan masalah penelitian digunakan pendekatan sosio-historis untuk menelusuri latar belakang penulissan kitab, metode syarh yang digunakan, aplikasi metode syarh, dan kontribusi KH Misbah Mustofa dalam pemahaman hadis.
Penelitian ini menemukan hasil bahwa 1) Metode syarah yang digunakan adalah ijmālī dengan langkah pensyarahan: (a) terjemah matan hadis dengan metode terjemah harfiyah kata demi kata, (b) penjelasan kandungan makna hadis, (c) penjelasan status rijāl al-hadīs (jika diperlukan), (d) penjelasan perbandingan pendapat dan penyebutan ulama yang menjadi sumber rujukan. 2)

Dengan analisis resepsi, adaptasi dan intertekstual, hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (a) Kitab Kasyf al-Liṡām merupakan resepsi exegesis dan fungsional dengan pendekatan struktur teks dan sosio kultural penulis dan masyarakat pembacanya, (b) Pola adaptasi dalam syarh hadis adalah adaptasi gramatikal, leksikal dan kultural, (c) Dalam melakukan resepsi, kitab ini juga ditulis dengan metode intertekstual di mana penjelasan-penjelasan hadis dalam kitab ini terdapat kutipan- kutipan dari pendapat ulama sebelumnya dengan model ientertekstualitas positif diakronik. 3) Kontribusi yang disumbangkan oleh KH Misbah Mustofa adalah memberikan dasar pensyarhan hadis dengan mempertimbangkan sosio- kultural masyarakat baik dalam hal mengadaptasi cara membaca hadis di kalangan pesantren maupun penggunaan bahasa yang digunakan oleh masyarakat dalam menjelaskan hadis. 4) Kelebihan dari kitab ini adalah (a) Terjemahan dan penjelasan KH Misbah Mustofa memiliki fungsi membantu pembaca mengetahui kedudukan sintaksis masing-masing kata dalam teks aslinya, (b) Penjelasan hadis mengadaptasi istilah-istilah yang sudah dikenal dalam tradisi masyarakat sekitar penulis. (c) penjelasan hadis dikaitkan dengan fenomena yang terjadi dalam masyarakat. (d) terdapat beberapa catatan dan keterangan dengan istilah tanbīh, fāidah, tarjamah, dan huruf kāf untuk memberikan perhatian kepada pembaca tentang urgensi masalah yang dijelaskan. Adapun kekurangan-kekurangan Kitab Kasyf al- Liṡām adalah, (a) Tidak ada keseimbangan penjelasan pada setiap hadis yang terdapat pada masing-masing kitab dan bab. (b) Perspektif intertekstual tidak semua kutipan menyebutkan nama kitab dalam penjelasan hadis. (4)

Item Type: Thesis (Dr/PhD)
Uncontrolled Keywords: Syarah Hadis; Resepsi Exegesis-Fungsional; Adaptasi Kultural; Intertekstual-Sosial.
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.1 Sources of Islam > 297.12 Al-Quran and Hadith > 297.125 Hadits
200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.1 Sources of Islam > 297.12 Al-Quran and Hadith > 297.125 Hadits > 297.1251 Study of Text of Hadith
Divisions: Program Pascasarjana > Program Doktor (S3) > 76003 - Studi Islam (S3)
Depositing User: Ana Afida
Date Deposited: 27 May 2024 05:00
Last Modified: 27 May 2024 05:00
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/22656

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics