Pengaruh citra diri dan konformitas teman sebaya terhadap self esteem SMA Walisongo Semarang

Khasanah, Mauzulina Athi'ul (2023) Pengaruh citra diri dan konformitas teman sebaya terhadap self esteem SMA Walisongo Semarang. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_1607016025_Mauzulina_Athi'ul_Khasanah] Text (Skripsi_1607016025_Mauzulina_Athi'ul_Khasanah)
Skripsi_1607016025_Mauzulina_Athi'ul_Khasanah.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melakukan uji empiris terhadap tiga hal, yaitu: 1) Pengaruh citra diri terhadap Self esteem. 2) Pengaruh konformitas teman sebayaterhadap Self esteem; dan 3) pengaruh citra diri dan konformitas teman sebaya terhadap Self esteem siswa di SMA Walisongo Semarang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif deskriptif dengan melibatkan 87 siswa sebagai subjek penelitian, yang dipilih melalui tekniksensus. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan tiga skala yang telah diuji validitas dan reliabilitasnya, yaitu skalaSelf esteem, skalacitra diri, dan skala konformitas teman sebaya. Teknik analisis data yang digunakan meliputi regresi linier berganda untuk menguji hipotesis pertama, kedua, serta untuk hipotesis ketiga. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) hipotesis pertama diterima, menunjukkan adanya pengaruh positif dan signifikan antara citra diri dengan Self esteem siswa di SMA Walisongo Semarang, dengan nilai koefisien regresi sebesar 0,933 dan nilai signifikansi sebesar 0,000; 2) hipotesis kedua juga diterima, menunjukkan adanya pengaruh positif dan signifikan antara konformitas teman sebaya dengan Self esteem siswa di SMA Walisongo Semarang, dengan nilai koefisien regresi sebesar 0,752 dan nilai signifikansi sebesar 0,000; 3) hipotesis ketiga juga dapat diterima, menunjukkan adanya pengaruh positif dan signifikan secara simultan antaracitra diri dan konformitas teman sebaya dengan Self esteem siswa di SMA Walisongo Semarang, dengan nilai koefisien regresi sebesar 30,817 dan nilai signifikansi sebesar 0,000.

ABSTRACT:
This study aims to conduct an empirical examination of three factors: 1) The influence of self-image on self-esteem. 2) The influence of peer conformity on self-esteem. 3) The influence of self-image and peer conformity on the self-esteem of students at SMA Walisongo Semarang. This research adopts a descriptive quantitative approach and involves 87 students as research subjects, selected through a census technique. Data collection is carried out using three scales that have been tested for validity and reliability, namely the self-esteem scale, self-image scale, and peer conformity scale. The data analysis technique employed includes multiple linear regression to test the first and second hypotheses, as well as the third hypothesis. The research findings indicate that: 1) the first hypothesis is accepted, revealing a significant and positive influence between self-image and the self-esteem of students at SMA Walisongo Semarang, with a regression coefficient of 0.933 and a significance value of 0.000; 2) the second hypothesis is also accepted, demonstrating a significant and positive influence between peer conformity and the self-esteem of students at SMA Walisongo Semarang, with a regression coefficient of 0.752 and a significance value of 0.000; 3) the third hypothesis is also accepted, revealing a significant and positive simultaneous influence of self-image and peer conformity on the self-esteem of students at SMA Walisongo Semarang, with a regression coefficient of 30.817 and a significance value of 0.000.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Citra diri; Konformitas teman sebaya; Self esteem
Subjects: 100 Philosophy and psychology > 150 Psychology > 152 Perception, movement, emotions, drives
Divisions: Fakultas Psikologi dan Kesehatan > 73201 - Psikologi
Depositing User: Miswan Miswan
Date Deposited: 28 May 2024 03:37
Last Modified: 28 May 2024 03:37
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/22665

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics