Strategi meningkatkan minat kunjung di perpustakaan Universitas Islam Sultan Agung Semarang

Latieffah, Ainun Nurul (2023) Strategi meningkatkan minat kunjung di perpustakaan Universitas Islam Sultan Agung Semarang. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of SKRIPSI_1903036060_AINUN_NURUL_LATIEFFAH] Text (SKRIPSI_1903036060_AINUN_NURUL_LATIEFFAH)
1903036060_Ainun Nurul Latieffah_Lengkap Tugas Akhir - Ainun Nurul L.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh ketertarikan penulis terhadap fasilitas dan pelayanan di Perpustakaan Universitas Islam Sultan Agung Semarang. Fasilitas dan pelayanan perpustakaan memiliki peran penting dalam meningkatkan minat kunjung dan membangun masyarakat yang berkualitas. Namun, masih terlihat kurangnya perhatian dari masyarakat serta kalangan akademik, dalam memanfaatkan perpustakaan untuk meningkatkan kualitas diri. Hal ini mengakibatkan kurangnya generasi yang intelektual dan berpengetahuan, dengan permasalahan tersebut peneliti ingin membahas strategi meningkatkan minat kunjung di Perpustakaan Universitas Islam Sultan Agung Semarang. Tujuan pembahasan dalam skripsi ini adalah: 1) Mengetahui strategi meningkatkan minat kunjung di Perpustakaan Universitas Islam Sultan Agung Semarang. 2) Mengetahui implikasi strategi minat kunjung di Perpustakaan Universitas Islam Sultan Agung.
Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Informan dalam penelitian ini adalah Kepala UPT Perpustkaan, Kepala Divisi Layanan Pemustaka, Kepala Divisi Layanan Teknis, dan beberapa pemustaka. Dalam menguji keabsahan data menggunakan teknik triangulasi teknik dan triangulasi sumber. Sedangkan teknik analisis data meliputi reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan.
Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa: 1) Strategi meningkatkan minat kunjung di Perpustakaan Universitas Islam Sultan Agung Semarang adalah dengan meningkatkan kualitas kenyamanan, lingkungan fisik, lingkungan sosial, dan layanan perpustakaan yang memfokuskan pada pemenuhan fasilitas pemustaka, penataan ruang yang baik, koleksi bahan pustaka yang lengkap, interaksi yang positif antara pemustaka dan pustakawan, keamanan yang cukup serta pelayanan yang komprehensif merupakan faktor penting dalam menarik minat kunjung pengunjung. Selain itu terdapat program tambahan seperti giveaway juga dapat meningkatkan minat pemustaka. 2) Implikasi strategi meningkatkan minat kunjung secara keseluruhan, strategi peningkatan minat kunjung di Perpustakaan Universitas Islam Sultan Agung Semarang memiliki dampak yang positif dalam menarik minat pengunjung, meningkatkan pengalaman pemustaka, meningkatkan reputasi perpustakaan, dan menciptakan lingkungan yang nyaman dan aman bagi pemustaka.
Dengan demikian, teknis strategi ini dapat meningkatkan minat kunjung pemustaka di Perpustakaan Universitas Islam Sultan Agung Semarang, walaupun perlu penambahan sumber daya manusia pada bagian keamanan dan perbaikan sarana. Strategi ini dapat diaplikasikan pada perpustakaan lain yang ingin meningkatkan minat kunjung.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Minat Kunjung; Perpustakaan; Pemustaka
Subjects: 000 Computer science, information, general works > 020 Library and information sciences > 025 Library operations
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86231 - Manajemen Pendidikan Islam (Kependidikan Islam)
Depositing User: Wati Rimayanti
Date Deposited: 02 Sep 2024 01:04
Last Modified: 02 Sep 2024 01:04
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/23304

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics