Tinjauan hukum ekonomi syariah terhadap mitigasi risiko gagal bayar peer to peer lending syariah : studi kasus di PT. ALAMI Fintek sharia

Utami, Amalia Lathifah (2023) Tinjauan hukum ekonomi syariah terhadap mitigasi risiko gagal bayar peer to peer lending syariah : studi kasus di PT. ALAMI Fintek sharia. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_1902036111_Amalia_Lathifah_Utami] Text (Skripsi_1902036111_Amalia_Lathifah_Utami)
Skripsi_1902036111_Amalia_Lathifah_Utami.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

Keberadaan fintech di Indonesia memberikan kemudahan bagi konsumen dalam mengakses layanan jasa keuangan, dan desentralisasi sistem keuangan. P2P Lending Syariah yang terdaftar dalam data OJK ada sekitar 7 (Tujuh) penyelenggara. ALAMI telah berdedikasi penuh kepada nilai keberkahan yang menjadi tujuan perusahaan. Dengan tetap mempertahankan 100% TKB90 (Tingkat Keberhasilan Bayar). Maka dapat diartikan bahwa ALAMI sebagai perusahaan fintech P2P Lending syariah sudah memiliki strategi khusus dalam meminimalisir risiko.
Pokok permasalahan dari uraian di atas adalah bagaimana tinjauan hukum ekonomi syariah terhadap proses mitigasi risiko gagal bayar Peer to Peer Lending. Dalam penelitian ini penulis menggunakan penelitian normatif empiris (applied law research). Dengan pendekatan penelitian yuridis empiris terhadap evektifitas hukum. Sedangkan untuk pengambilan data menggunakan field research atau penelitian lapangan. Teknik yang digunakan dalam pengumpulan data adalah metode wawancara, dokumentasi dan observasi. Sedangkan dalam analisisnya penulis menggunakan metode deskriptif kualitatif.
Penelitian ini menghasilkan satu temuan yaitu pelaksanaan mitigasi risiko dalam memitigasi risiko gagal bayar peer to peer lending syariah di PT.ALAMI Fintek Sharia dalam perspektif hukum ekonomi syariah pada dasarnya sudah sesuai dengan fatwa DSN MUI No 117/DSN-MUI/II/2018 tentang layanan pembiayaan berbasis teknologi informasi berdasarkan prinsip syariah. Hanya saja banyak kesalahpahaman anatara pihak penyelenggara dan pemberi dana dalam hal memahami mekanisme pembiayaan.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Fintech; Peer to peer Lending; Mitigasi Risiko; Gagal Bayar; Hukum ekonomi syariah
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.2 Islam Doctrinal Theology, Aqaid and Kalam > 297.27 Islam and social sciences > 297.273 Islam and economics
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > 74234 - Hukum Ekonomi Syariah (Muamalah)
Depositing User: Miswan Miswan
Date Deposited: 12 Aug 2024 07:33
Last Modified: 12 Aug 2024 07:33
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/23399

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics