Upaya penyuluh agama Islam dalam mencegah pernikahan dini di kelurahan Randugarut Kecamatan Tugu Kota Semarang

Muadibah, Aprilia (2023) Upaya penyuluh agama Islam dalam mencegah pernikahan dini di kelurahan Randugarut Kecamatan Tugu Kota Semarang. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of 1801016064_Aprilia Muadibah_ Skripsi lengkap.pdf] Text
1801016064_Aprilia Muadibah_ Skripsi lengkap.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB)

Abstract

Skripsi ini berjudul Upaya Penyuluh Agama Islam dalam Mencegah Pernikahan Dini di Kelurahan Randugarut Kecamatan Tugu Kota Semarang. Pernikahan dini merupakan kasus yang marak terjadi ditengah masyarakat, penyebab setiap anak pun berbeda-beda. Sebagai pelaksana kegiatan penyiaran agama penyuluh agama Islam mempunyai peranan yang strategis karena berbicara masalah umat dengan segala problematikanya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor penyebab pernikahan dini di Kelurahan Randugarut Kecamatan Tugu Kota Semarang dan bagaimana upaya penyuluh agama Islam dalam mencegah pernikahan dini di Kelurahan Randugarut Kecamatan Tugu Kota Semarang. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan metode wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan pertama faktor penyebab pernikahan dini di Kelurahan Randugarut Kecamatan Tugu Kota Semarang disebabkan oleh rendahnya pendidikan, ketika seorang anak tidak melanjutkan sekolahnya maka tidak ada pilihan lain selain menikah, kurangnya pengetahuan tentang undang-undang pernikahan nomor 16 tahun 2019, pergaulan bebas yang mengakibatkan terpaksa untuk menikah dan pengaruh teknologi yang semakin canggih yaitu media massa. Kedua upaya yang dilakukan penyuluh agama Islam di Kelurahan Randugarut Kecamatan Tugu Kota Semarang dalam mencegah pernikahan dini, yaitu: (a) melakukan penyuluhan atau sosialisasi kepada masyarakat luas khususnya remaja dengan bekerja sama dengan lembaga lain seperti BKKBN dan puskesmas supaya kegiatan penyuluhan yang dilaksanakan lebih optimal; (b) menolak calon pengantin yang kurang umur saat mendaftarkan pernikahan, jika datang dengan alasan mendesak tidak dapat ditunda maka solusinya harus melakukan sidang di pengadilan agama sesuai dengan aturan pemerintah; (c) sosialisasi pentingnya pendidikan kepada remaja, dengan tujuan supaya remaja tetap melanjutkan sekolah dan tidak putus sekolah; (d) peran orang tua, orang tua berperan besar dalam keputusan anak dalam menikah dini. Orang tua diharapkan dapat memberi wawasan dan kontrol penuh terhadap anak supaya anak dapat paham mengenai dampak pernikahan dini.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Bimbingan Agama; konseling Islam; Perkawinan; Pernikahan Usia Muda
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam
200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.74 Dakwah
300 Social sciences > 305 Social groups > 305.2 Age group
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70232 - Bimbingan dan Penyuluhan Islam (BPI)
Depositing User: Umar Falahul Alam
Date Deposited: 14 Aug 2024 07:58
Last Modified: 14 Aug 2024 07:58
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/23418

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics