Pengaruh official account Instagram @narasinewsroom terhadap literasi politik generasi Z : studi pada mahasiswa Ilmu Politik UIN Walisongo

Azzahra, Salma (2023) Pengaruh official account Instagram @narasinewsroom terhadap literasi politik generasi Z : studi pada mahasiswa Ilmu Politik UIN Walisongo. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_1906016101_Salma_Azzahra] Text (Skripsi_1906016101_Salma_Azzahra)
Skripsi_1906016101_Salma_Azzahra.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

Instagram merupakan suatu platform yang sedang populer dikalangan generasi Z, dimana mereka menjadi pemilih muda sebagian dari 22,85% total pemilih yang mendominasi di DPT pada pemilihan umum serentak 2024. Literasi politik tentunya diperlukan bagi calon pemilih untuk dapat menentukan sosok kepemimpinan yang dikehendaki. Berita-berita terkait pemilu 2024 aktif disajikan media massa dalam Instagram untuk memenuhi kebutuhan generasi digital native atas informasi baru dan terkini. Mahasiswa dipercaya mampu untuk berpikir kritis dan bijak dalam memilah informasi. Oleh sebab itu, menarik untuk dikaji komunikasi politik yang terkandung pada konten media massa khususnya apakah terdapat pengaruh Official Account Instagram @narasinewsroom terhadap literasi politik gerenari Z.
Penelitian ini dilakukan dengan metode kuantitatif melalui pengumpulan data berupa kuesioner yang dibagikan kepada 83 mahasiswa/i Ilmu Politik UIN Walisongo tahun akademik 2019-2022 dengan jumlah 41 laki-laki dan 42 perempuan. Kemudian untuk teknik analisis data menggunakan regresi linier sederhana. Landasan teori yang diterapkan pada penelitian ini yaitu konsep komunikasi politik dan literasi politik.
Berdasarkan hasil dari penelitian yang telah diolah menggunakan aplikasi SPSS dengan uji regresi linier sederhana menunjukan simpulan bahwa terdapat pengaruh Official Account Instagram @narasinewsroom terhadap literasi politik generasi Z. Diketahui dari nilai yang didapat yaitu Fhitung sebesar 65,237 dengan nilai signifikan 0,001 yang diartikan < 0,05. Selanjutnya, hasil penenlitian ini juga memperlihatkan adanya pengaruh Official Account Instagram @narasinewsroom terhadap literasi politik generasi Z sebanyak 44,6%, dengan sisa 55,4% dipengaruhi oleh faktor lain diluar penelitian ini. Berdasarkan analisis gender menunjukan bahwa laki-laki memiliki pengaruh lebih besar dibandingkan perempuan. Demikian, pengaruh Instagram terhadap literasi politik bergantung juga pada sikap dan pola mahasiswa dalam mengonsumsi media dan karakter pribadi masing-masing.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Literasi politik; Generasi Z; Mahasiswa Ilmu Politik
Subjects: 300 Social sciences > 320 Political science (Politics and government)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Politik > 67201 - Ilmu Politik
Depositing User: Miswan Miswan
Date Deposited: 21 Aug 2024 04:40
Last Modified: 21 Aug 2024 04:40
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/23510

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics