Peran perempuan single parent dalam mewujudkan fungsi keluarga : studi di Desa Tanggutlare Kecamatan Kedung Kabupaten Jepara

Fitriana, Anis (2023) Peran perempuan single parent dalam mewujudkan fungsi keluarga : studi di Desa Tanggutlare Kecamatan Kedung Kabupaten Jepara. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_1806026012_Anis_Fitriana] Text (Skripsi_1806026012_Anis_Fitriana)
Skripsi_1806026012_Anis_Fitriana.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini mengkaji tentang Peran Perempuan Single Parent Dalam Mewujudkan Fungsi Keluarga studi di Desa Tanggultlare Kecamatan Kedung Kabupaten Jepara. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan atau menggambarkan tentang peran perempuan single parent dalam mewujudkan fungsi keluarga (fungsi finansial atau ekonomi, fungsi pendidikan serta fungsi cinta kasih). Di Desa ini terdapat single parent dengan berbagai macam alasan atau penyebab yang variative. Adapun dua permasalahan dalam penelitian ini, yaitu: (1) Bagaimana cara perempuan single parent di Desa Tanggultlare Kecamatan Kedung Kabupaten Jepara menjalankan peran dalam memenuhi kebutuhan finansial, sosial pendidikan dan fungsi cinta kasih dan (2) Masalah yang dihadapi oleh perempuan single parent di Desa Tanggultlare Kedung Jepara dan strategi apa dalam mengatasi permasalahan untuk memenuhi kebutuhan finansial, sosial pendidikan dan fungsi cinta kasih.
Penelitian ini menggunakan metode kualitatif, tempat penelitian ini dilaksanakan di Desa Tanggultlare Kecamatan Kedung Kabupaten Jepara. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini diperoleh dengan cara observasi, wawancara yang mendalam dengan perempuan single parent yang ada di Desa Tanggultlare. Instrumen penelitian penelitian ini adalah peneliti menggunakan alat bantu perekam, catatan lapangan, kajian pustaka, artikel, jurnal yang bersangkutan dengan penelitian ini. Dalam analisis data dilakukan dengan tiga tahapan yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan.
Hasil dari penelitian ini bahwa: (1) Ketiga fungsi keluarga yang diteliti yaitu fungsi finansial atau ekonomi, fungsi pendidikan dan fungsi cinta kasih, secara keseluruhan dapat berjalan dengan baik. Hal ini disebabkan oleh para perempuan single parent yang ada di Desa Tanggultlare dapat memenuhi kebutuhan keluarganya serta berusaha menjalankan fungsi keluarga dengan baik. (2) Masalah yang dihadapi oleh perempuan single parent dalam menjalankan fungsi keluarga meliputi masalah dalam kehidupan pribadi, kehidupan sosial, kehidupan ekonomi atau pekerjaan, kehidupan berkeluarga, kehidupan keberagamaan. (3) Strategi yang dilakukan oleh perempuan single parent dalam mengatasi masalah diantaranya adalah meluapkan semua keluh kesahnya kepada orang yang dipercaya, membuka diri dalam kegiatan sosial, bekerja keras untuk memenuhi kebutuhan keluarga, mementingkan kepentingan anak-anaknya daripada keinginan diri sendiri serta mendekatkan diri kepada Allah SWT.

ABSTRACT:
This study examines the Role of Single Parent Women in Realizing Family Functions in Tanggultlare Village, Kedung District, Jepara Regency. This study aims to describe or describe the role of single parent women in realizing family functions (financial or economic functions, educational functions and love functions). In this village there are single parents with various reasons or varied causes. There are two problems in this study, namely: (1) How do single parent women in Tanggultlare Village, Kedung District, Jepara Regency carry out their roles in fulfilling financial, social, educational and loving functions and (2) Problems faced by single parent women in the village Tanggultlare Kedung Jepara and what strategies are in overcoming problems to meet financial needs, social education and the function of love.
This study used a qualitative method, where the research was carried out in Tanggultlare Village, Kedung District, Jepara Regency. Data collection techniques in this study were obtained by means of observation, in-depth interviews with single parent women in Tanggultlare Village. The research instrument for this research was the researcher used recording aids, field notes, literature reviews, articles, journals related to this research. The data analysis was carried out in three stages, namely data reduction, data presentation and conclusion.
The results of this study are: (1) The three functions of the family studied, namely the financial or economic function, the function of education and the function of love, as a whole can run well. This is due to the fact that single parent women in Tanggultlare Village can meet the needs of their families and try to carry out family functions properly. (2) Problems faced by single parent women in carrying out family functions include problems in personal life, social life, economic or work life, family life, religious life. (3) The strategies used by single parent women in overcoming problems include expressing all their complaints to trusted people, opening up in social activities, working hard to meet family needs, prioritizing the interests of their children rather than their own desires and getting closer to Allah SWT.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Perempuan; Single Parent; Fungsi Keluarga
Subjects: 300 Social sciences > 305 Social groups > 305.4 Women
300 Social sciences > 306 Culture and institutions
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Politik > 69201 - Sosiologi
Depositing User: Miswan Miswan
Date Deposited: 23 Aug 2024 02:11
Last Modified: 23 Aug 2024 02:11
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/23570

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics