Pengaruh profitabilitas, likuiditas dan solvabilitas terhadap harga saham : studi kasus perusahaan sub-sektor makanan dan minuman yang terdaftar di BEI tahun 2017-2020

Asyiqin, Zainal (2023) Pengaruh profitabilitas, likuiditas dan solvabilitas terhadap harga saham : studi kasus perusahaan sub-sektor makanan dan minuman yang terdaftar di BEI tahun 2017-2020. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_1905056077_Zainal_Asyiqin] Text (Skripsi_1905056077_Zainal_Asyiqin)
1905056077_ZainalAsyiqin_Full Skripsi - Zainal Asyiqin 77.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB)

Abstract

Harga saham adalah harga yang telah ditetapkan kepada suatu perusahaan bagi pihak lain yang ingin memiliki hak kepemilikan saham. Besaran nilai harga saham dipengaruhi oleh permintaan dan penawaran yang terjadi antara penjual dan pembeli saham. Harga saham pada perusahaan sub-sektor makanan dan minuman yang terdaftar di BEI pada tahun 2017 -2020 mengalami fluktuasi. Hal ini diduga oleh beberapa faktor diantaranya faktor profitabilitas, likuiditas, solvabilitas dan faktor lainnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh profitabilias, likuiditas dan solvabilitas terhadap harga saham perusahaan sub sektor makanan dan minuman yang terdaftar di BEI tahun 2017-2020. Jenis penelitian ini ialah asosiatif kausal yakni penelitian yang bermaksud untuk menganalisis hubungan antara satu variable dengan variable lainnya. Populasi atas penelitian ini ialah perusahaan sub sektor makanan dan minuman tahun 2017-2020. Sampel yang dipergunakan pada laporan ini diambil dari laporan keuangan (annual report) pada perusahaan sub sektor makanan dan minuman tahun 2017-2020 dengan jumlah 24 sampel. Berlandaskan hasil uji hipotesis mempergunakan regresi linier berganda dengan program SPSS 25, diketahui bahwasanya variabel profitabilitas (X1) berpengaruh terhadap harga saham dengan hasil ttabel 2,232 lebih besar dari thitung 2,0859 dan nilai signifikansi 0,037 lebih kecil dari 0,05, variabel likuiditas (X2) berpengaruh terhadap harga saham dengan hasil ttabel 3,846 lebih besar dari thitung 2,0859 dan nilai signifikansi 0,001 lebih kecil dari 0,05, dan variabel solvabilitas (X3) berpengaruh terhadap harga saham dengan hasil ttabel 5,032 lebih besar dari thitung 2,0859 dan nilai signifikansi 0,000 lebih kecil dari 0,05.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Perusahaan makanan; BEI; harga saham
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 650 Management and auxiliary services > 658 General management > 658.1 Organization Management (Financial, Budgeting)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 61201 - Manajemen
Depositing User: Bahrul Ulumi
Date Deposited: 24 Aug 2024 04:34
Last Modified: 24 Aug 2024 04:34
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/23580

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics