Implementasi dakwah nafsiyah pada aktivitas khuruj mahasiswa Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang
Firdaus, Danang (2023) Implementasi dakwah nafsiyah pada aktivitas khuruj mahasiswa Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
1801016076_Danang Firdaus_Full Skripsi - Danang Firdaus.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (1MB)
Abstract
Jamaah tabligh merupakan suatu kelompok dakwah yang memiliki program khusus dalam menggiatkan syiar Islam di masyarakat. Program dakwah yang dimaksud ialah khuruj. Pada praktik di lapangan ditemukan bahwa upaya dakwah yang semula hanya dilakukan anggota jamaah tabligh kepada masyarakat ternyata terlihat indikasi khuruj menjadi agenda dakwah bagi dan untuk anggota khuruj itu sendiri. Kegiatan-kegiatan yang telah dirumuskan menyediakan sarana bagi anggota khuruj untuk mengembangkan diri atau berdakwah kepada diri sendiri sebelum berdakwah kepada orang lain. Hal tersebut disebut dakwah nafisyah. Urgensi dakwah nafsiyah menjadi penting sebab dalam etika berdakwah bagi pada da’i dituntut untuk mengerJn apa yang ingin ia sampaiakan sebelum mengajak orang lain untuk mengerJn suatu perbuatan. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan proses pelaksanaan khuruj Mahasiswa Universitas Islam Negeri Walisongo dan menjelaskan implementasi dakwah nafsiyah pada aktivitas khuruj Mahasiswa Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang. Jenis penelitian ini adalah kualitatif deskriptif dengan pendekatan studi kasus. Pengumpulan data dilakukan dengan tiga acara yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sumber data berasal dari Mahasiswa UIN Walisongo, anggota jamaah tabligh dan keluarga dari pihak mahasiswa. Keabsahan data diperoleh melalui ketekunan pengamatan yang dilakukan oleh penulis dan triangulasi data. Hasil penelitian ini menunjukkan: Pertama, proses pelaksanaan khuruj oleh tiap narasumber berjalan dengan baik. Para Mahasiswa menjalani aktivtitas khuruj dengan disiplin tanpa ditemukan hambatan. Hambatan yang mungkin dihadapi ialah sakit atau menjadi petugas khidmat atau juru masak sehingga mengakibatkan absen dalam beberapa kegiatan khuruj sehingga tidak dapat mengikuti khuruj secara utuh dan maksimal. Pengalaman seluruh narasumber dinyatakan sesuai dengan panduan khuruj yang berlaku. Kedua, implementasi dakwah nafsiyah pada aktivtias khuruj Mahasiswa UIN berjalan dengan baik. Hal ini terbukti dengan terpenuhinya aspek-aspek dakwah nafsiyah pada aktivitas khuruj. 1) Aspek dorongan pribadi, para narsumber terbukti menjalan aspek dorongan pribadi dan terlihat dari latarbelakang bergabung khuruj yang berasal dari keinginan diri sendiri tanpa ada paksaan dari orang lain. 2) Aspek dakwah, aktivitas khuruj mutlak dikenal sebagai aktivitas dakwah. Tentu yang dimaksud ialah dakwah kepada orang lain. Tetapi jika merujuk kepada panduan kegiatan khuruj maka dapat terlihat bahwa kegiatan khuruj sebenarnya juga untuk mendakwahi anggota khuruj dengan narasi perbaikan diri. 3) Aspek peran ganda, seluruh narasumber tidak menyadari bahwa mereka telah memerankan dua peran sekaligus selama khuruj. Tetapi hal ini dapat ditolerir sebab narasi yang terbangun bukan narasi dakwah tetapi turunan makna dakwah yaitu perbaikan diri. 4) Aspek jasmani dan rohani, aspek nafsiyah pada dakwah nafsiyah mengharuskan aktivtias dakwah meliputi diri secara utuh yaitu jasmani dan rohani. Penyertaan jasmani dan rohani dalam dakwah oleh seluruh narasumber juga memberikan timbal balik yang baik bagi jasmani dan rohani mereka.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Dakwak; Dakwah Bil Hal; Insan Kamil |
Subjects: | 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.74 Dakwah |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70232 - Bimbingan dan Penyuluhan Islam (BPI) |
Depositing User: | Umar Falahul Alam |
Date Deposited: | 26 Aug 2024 02:41 |
Last Modified: | 26 Aug 2024 02:41 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/23591 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year