Penerapan model SECI di Perpustakaan UIN Walisongo Semarang

Nugraheni, Nurul (2023) Penerapan model SECI di Perpustakaan UIN Walisongo Semarang. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_1903036090_Nurul Nugraheni_Lengkap] Text (Skripsi_1903036090_Nurul Nugraheni_Lengkap)
Skripsi_1903036090_Nurul Nugraheni_Lengkap.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (3MB)

Abstract

Pengetahuan merupakan kunci dalam menyelesaikan permasalahan. Maka dari itu, perpustakaan perlu mengorganisir pengetahuan. Dengan menerapkan konsep knowledge management di perpustakaan memudahkan pengguna untuk memperoleh informasi yang dapat menembus ruang dan waktu. Tujuan dari penelitian ini yaitu mengetahui manajemen pengetahuan dengan model SECI (socialization, externalization, combination, internalization) di Perpustakaan UIN Walisongo Semarang.
Metode penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif, yaitu menggunakan teknik pengambilan data menggunakan metode wawancara, observasi lapangan, dan dokumentasi dari perpustakaan. Teknik keabsahan data menggunakan triangulasi sumber dan triangulasi metode. Adapun teknik analisis menggunakan beberapa tahapan, yaitu: reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa, 1) manajemen pengetahuan di Perpustakaan UIN Walisongo Semarang menggunakan analisis model SECI meliputi tahap sosialisasi dilakukan di internal & eksternal perpustakaan, tahap eksternalisasi meliputi tulisan dan inovasi layanan perpustakaan, tahap kombinasi meliputi pengorganisasian katalog, repository, dan dokumen, tahap internalisasi meliputi kegiatan workshop, benchmarking, dan seminar. 2) Hambatan dalam penerapan manajemen pengetahuan di perpustakaan UIN Walisongo terdapat dua faktor yaitu faktor internal dan eksternal perpustakaan.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Manajemen; Model SECI; Perpustakaan
Subjects: 000 Computer science, information, general works > 020 Library and information sciences > 022 Administration of the physical plant
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86231 - Manajemen Pendidikan Islam (Kependidikan Islam)
Depositing User: Fahrurozi Fahrurozi
Date Deposited: 27 Aug 2024 03:48
Last Modified: 27 Aug 2024 03:48
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/23641

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics