Pembentukan habitus literasi generasi muda : studi gerakan literasi membaca di Mts NU Unggulan Ungaran Kabupaten Semarang

Fikri, Muhammad Kanzul (2023) Pembentukan habitus literasi generasi muda : studi gerakan literasi membaca di Mts NU Unggulan Ungaran Kabupaten Semarang. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_2006026005_Muhammad_Kanzul_Fikri] Text (Skripsi_2006026005_Muhammad_Kanzul_Fikri)
Skripsi_2006026005_Muhammad_Kanzul_Fikri.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (3MB)

Abstract

Generasi muda saat ini dihadapkan pada tuntutan kemampuan literasi yang tinggi dalam menghadapi era informasi dan pengetahuan yang berkembang pesat. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji model pembentukan habitus literasi generasi muda di MTS NU Unggulan Ungaran, Kabupaten Semarang. Peran guru dalam pembentukan habitus literasi juga terbukti penting. Guru-guru di MTS NU Unggulan Ungaran memiliki komitmen yang tinggi terhadap pengembangan literasi siswa. Melalui strategi pengajaran yang interaktif dan inovatif, mereka berhasil meningkatkan minat baca dan keterampilan literasi siswa. Guru juga menjadi contoh teladan yang baik dalam membaca dan menunjukkan kecintaan mereka terhadap literasi. Faktor internal individu juga memberikan kontribusi signifikan dalam pembentukan habitus literasi. Siswa yang memiliki motivasi tinggi, minat yang kuat dalam membaca, dan percaya pada kemampuan literasinya, cenderung memiliki habitus literasi yang lebih baik.
Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan. Sumber data dalam penelitian terdapat dua sumber antara lain sumber data primer dan sekunder. Teknik pengambilan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Dalam prosesnya, peneliti melakukan wawancara mendalam dengan Kepala Madrasah, Wakil Kepala Madrasah, beberapa guru dan staff pegawai di Mts NU Unggulan Ungaran. Adapun data yang telah diperoleh dari penelitian ini dianalisis dengan analisis data induktif melalui tahap reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa MTS NU Unggulan Ungaran telah menciptakan lingkungan sekolah yang kondusif untuk pengembangan habitus literasi generasi muda. Dengan adanya sarana prasarana perpustakaan yang lengkap dan terorganisir, serta program literasi 15 menit membaca yang rutin diadakan, memberikan kesempatan bagi siswa untuk mengembangkan minat baca dan keterampilan literasi. Selain itu Duta Baca MTS NU Unggulan Ungaran dapat terus mengembangkan program-program literasi yang komprehensif dan berkelanjutan. Kolaborasi dengan institusi dan komunitas literasi di luar sekolah yang selalu di ditingkatkan. Duta Baca yang selalu mengajak kawan sebayanya untuk senang membaca guna pembentukan habitus literasi pada individu. Pembentukan habitus literasi generasi muda di MTS NU Unggulan Ungaran melibatkan lingkungan sekolah yang kondusif, peran guru yang aktif, faktor internal individu, dan keterlibatan duta baca sebagai roll model gerakan literasi. Dengan implementasi ini, generasi muda di MTS NU Unggulan Ungaran akan memiliki habitus literasi yang kuat untuk menghadapi tantangan dan memanfaatkan peluang dalam era informasi dan pengetahuan yang terus berkembang.

ABSTRACT:
The current young generation is faced with demands for high literacy skills in facing the era of rapidly developing information and knowledge. This research aims to examine the model for forming the literacy habitus of the younger generation at MTS NU Unggulan Ungaran, Semarang Regency. The role of teachers in forming literacy habitus is also proven to be important. The teachers at MTS NU Unggulan Ungaran have a high commitment to developing student literacy. Through interactive and innovative teaching strategies, they succeeded in increasing students' reading interest and literacy skills. Teachers are also good role models in reading and show their love for literacy. Individual internal factors also make a significant contribution to the formation of literacy habitus. Students who have high motivation, a strong interest in reading, and believe in their literacy abilities, tend to have a better literacy habitus.
This research uses a qualitative method with a descriptive approach. This type of research is field research. There are two sources of data in research, including primary and secondary data sources. The data collection techniques used were observation, interviews and documentation. In the process, researchers conducted in-depth interviews with the Madrasah Principal, Deputy Madrasah Principal, several teachers and staff at Mts NU Unggulan Ungaran. The data obtained from this research was analyzed using inductive data analysis through the stages of data reduction, data presentation, and drawing conclusions.
The research results show that MTS NU Unggulan Ungaran has created a school environment that is conducive to developing the literacy habitus of the younger generation. With complete and organized library infrastructure, as well as regularly held 15-minute reading literacy programs, it provides opportunities for students to develop interest in reading and literacy skills. Apart from that, the MTS NU Unggulan Ungaran Reading Ambassadors can continue to develop comprehensive and sustainable literacy programs. Collaboration with institutions and literacy communities outside of school is always being improved. Reading Ambassador who always encourages his peers to enjoy reading in order to form a literacy habitus in individuals. The formation of the young generation's literacy habitus at MTS NU Unggulan Ungaran involves a conducive school environment, the active role of teachers, internal individual factors, and the involvement of reading ambassadors as a model for the literacy movement. With this implementation, the young generation at MTS NU Unggulan Ungaran will have a strong literacy habitus to face challenges and take advantage of opportunities in the era of information and knowledge that continues to develop.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Habitus literasi; Generasi muda; Gerakan literasi; Membaca
Subjects: 000 Computer science, information, general works > 020 Library and information sciences > 028 Reading, use of other information media
300 Social sciences > 307 Communities
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Politik > 69201 - Sosiologi
Depositing User: Miswan Miswan
Date Deposited: 28 Aug 2024 05:54
Last Modified: 28 Aug 2024 05:54
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/23701

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics