Studi pelaksanaan khitobah dalam membangun self confidence bagi santri Ma’had Al-Jami’ah Walisongo Semarang
Fiddinika, Aqni Rahma (2023) Studi pelaksanaan khitobah dalam membangun self confidence bagi santri Ma’had Al-Jami’ah Walisongo Semarang. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
Skripsi_1903016144_Aqni Rahma F_Lengkap.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (2MB)
Abstract
Permasalahan di Ma’had Al-Jami’ah Walisongo adalah bahwa santri-santri angkatan 2022 memiliki tingkat kepercayaan diri khitobah yang rendah dari tahun-tahun sebelumnya. Padahal rasa percaya diri merupakan salah satu aspek kepribadian yang penting pada seseorang. Tanpa adanya kepercayaan diri akan banyak menimbulkan masalah pada diri seseorang.
Metode penelitian di sini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi lapangan. Teknik pengumpulan data yaitu melalui wawancara yaitu dengan subjek 10 orang santri dan 2 orang Musyrifah, observasi, dan dokumentasi. Selain itu di dukung dengan angket hanya sebagai pengukur sejauh mana tingkat kepercayaan diri santri Ma’had. Angket hanya didistribusikan kepada angkatan 2022. Bentuk angket yaitu skala likeart yaitu terdiri dari skala 1-5 (sangat tidak setuju-sangat setuju).
Hasil dari angket kurang menunjukkan bahwa santri memiliki kepercayaan diri yang rendah. Karena hanya sebanyak 3 pernyataan dari 34 pernyataan yang mengindikasikan bahwa santri Ma’had Al-Jami’ah Walisongo memiliki kepercayaan diri yang rendah. Berbeda hasil dari wawancara mengatakan bahwa santri angkatan 2022 memiliki tingkat kepercayaan diri yang rendah dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Diketahui faktor yang menyebabkan kurangnya percaya diri disebabkan oleh konsep diri yang salah, harga diri rendah, kurangnya pengalaman, latar belakang pendidikan dan lingkungan. Kemudian pelaksanaan Khitobah tersebut memiliki beberapa dampak dalam pertumbuhan kepercayaan diri santri Ma’had. Hal ini ternyata berpengaruh terhadap kepercayaan diri santri tidak hanya di Ma’had saja tetapi juga kehidupan pribadinya.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Khitobah; Self confidence; Ma’had Al-Jami’ah Walisongo |
Subjects: | 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.77 Islamic religious education |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86208 - Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Fahrurozi Fahrurozi |
Date Deposited: | 04 Sep 2024 01:42 |
Last Modified: | 04 Sep 2024 01:42 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/23876 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year