Retorika dakwah Habib Abdul Kodir Ba’abud pada majelis ta’lim dan Maulid Ahbabul Hidayah Purbalingga

Gama, Aziz Setiya (2023) Retorika dakwah Habib Abdul Kodir Ba’abud pada majelis ta’lim dan Maulid Ahbabul Hidayah Purbalingga. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_1901026130_Aziz_Setiya_Gama] Text (Skripsi_1901026130_Aziz_Setiya_Gama)
Skripsi_1901026130_Aziz_Setiya_Gama.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (10MB)

Abstract

Dakwah merupakan ajakan atau memanggil kepada jalan Alloh SWT, Dakwah yang menarik itu apabila dengan cara penyampaian yang baik dan benar. Untuk memudahkan dakwah seorang da’i tersampaikan kepada masyarakat yang di butuhkan adalah menguasai retorika. Retorika merupakan seni berbicara dihadapan orang banyak. Banyaknya orang yang hadir di Majelis Ta’lim dan Maulid Ahbabul Hidayah Purbalingga membuat penulis tertarik untuk melakukan penelitian. Sehingga penulis tertarik meneliti dan membahas tentang retorika dakwah Habib Abdul Kodir Ba’abud yang dilakukan pada Majelis Ta’lim dan Maulid Ahbabul Hidayah Purbalingga. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu : Bagaimana Retorika Dakwah Habib Abdul Kodir Ba’abud?. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan tiga teknik pengumpulan data yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Serta menggunakan analisis deskriptif untuk menganalisis data yang telah didapat. Tujuan penelitian ini adalah untuk menjelaskan bagaimana retorika dakwah Habib Abdul Kodir Ba’abud pada Majelis Ta’lim dan Maulid Ahbabul Hidayah Purbalingga.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa retorika dakwah yang dilakukan Habib Abdul Kodir Ba’abud pada Majelis Ta’lim dan Maulid Ahbabul Hidayah Purbalingga yaitu dengan menggunakan gaya retorika monologika dan dialogika. Dan Habib Abdul Kodir Ba’abud menerapkan unsur-unsur retorika dalam dakwahnya yaitu ethos, logos, dan pathos. Ethos berarti berpengetahuan luar dan mudah dipercaya, kemudian pathos adalah menyampaikan materi yang memotivasi, dan yang terakhir adalah logis atau menyampaikan materi dengan apa adanya tanpa rekayasa apapun.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Retorika dakwah; Habib Abdul Kodir Ba’abud; Majelis Ta’lim
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.74 Dakwah
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70233 - Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI)
Depositing User: Miswan Miswan
Date Deposited: 12 Sep 2024 01:05
Last Modified: 12 Sep 2024 01:05
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/23990

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics