Manajemen keuangan dalam memakmurkan Masjid Al-Ikhlas Perumahan Bhakti Persada Indah (BPI) Kecamatan Ngaliyan Kota Semarang

Maula, Lia Hikmatul (2023) Manajemen keuangan dalam memakmurkan Masjid Al-Ikhlas Perumahan Bhakti Persada Indah (BPI) Kecamatan Ngaliyan Kota Semarang. Undergraduate (S1) thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI WALISONGO SEMARANG.

[thumbnail of SKRIPSI_1901036073_LIA_HIKMATUL_MAULA] Text (SKRIPSI_1901036073_LIA_HIKMATUL_MAULA)
1901036073_LIA HIKMATUL MAULA_FULL SKRIPSI.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini disusun oleh Lia Hikmatul Maula NIM (1901036073) dengan skripsi berjudul “Manajemen Keuangan Dalam Memakmurkan Masjid Al-Ikhlas Perumahan Bhakti Persada Indah (BPI) Kecamatan Ngaliyan Kota Semarang” Manajemen Dakwah Fakultas Dakwah dan Komunikasi Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
Manajemen keuangan masjid yaitu sekumpulan tindakan dalam merancang, mengatur, mempersiapkan dan mengendalikan harta yang memiliki hubungan dengan alokasi dana yang bentuknya berupa investasi secara efektif atau berkenaan dengan pembiayaan dana secara efisien. Penelitian ini ditujukan untuk mengetahui fungsi manajemen keuangan dan pemanfaatan dana yang dilakukan untuk memakmurkan masjid Al-Ikhlas di Perumahan Bhakti Persada Indah (BPI) Kecamatan Ngaliyan Kota Semarang.
Penelitian ini bersifat kualitatif dengan pendekatan deskriptif yakni penulis menyajikan gambaran atau menyajikan masalah, dan menjelaskan langkah-langkah untuk menjawab pertanyaan tentang siapa, dimana, kapan, dan bagaimana. Datanya diambil dengan cara wawancara, observasi, dan dokumentasi yang diambil secara langsung oleh penulis dari objek penelitian yaitu masjid Al-Ikhlas. Keabsahan datanya diuji dengan triangulasi teknik dan triangulasi sumber.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa masjid Al-Ikhlas sudah menerapkan fungsi manajemen keuangan dengan baik namun perencanaan keuangannya untuk beberapa kegiatan saja. Dilihat dari pemanfaatan dana, masjid Al-Ikhlas tidak hanya memanfaatkan dana untuk melaksanakan program kerja saja, namun dana juga dimanfaatkan untuk mengoptimalkan fungsi masjid dan kegiatan sosial.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Manajemen; Manajemen Keuangan; Masjid
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 650 Management and auxiliary services > 657 Accounting
600 Technology (Applied sciences) > 650 Management and auxiliary services > 658 General management
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70230 - Manajemen Dakwah (MD)
Depositing User: Ana Afida
Date Deposited: 13 Sep 2024 04:06
Last Modified: 13 Sep 2024 04:06
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/24026

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics