Manajemen penyelenggaraan pengajian ahad pagi Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Masaran Kabupaten Sragen
Ramadhani, Putri Sari (2023) Manajemen penyelenggaraan pengajian ahad pagi Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Masaran Kabupaten Sragen. Undergraduate (S1) thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI WALISONGO SEMARANG.
1601036074_Putri Sari Ramadhani_Full Skripsi.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (2MB)
Abstract
Putri Sari Ramadhani (1601036074), penelitian dengan judul “Manajemen Penyelenggaraan Pengajian Ahad Pagi Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Masaran Kabupaten Sragen”. Pengajian ini merupakan salah satu program kerja PCM Masaran diadakan rutin setiap Ahad pada pukul 06.00 - 08.00 WIB dan dihadiri jamaah sekitar 700 - 1000 orang. Tujuan penelitian ini adalah 1) Mengetahui proses penyelenggaraan kegiatan pengajian ahad pagi Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Masaran Kabupaten Sragen, 2) Mengetahui faktor pendukung dan penghambat penyelenggaraan Pengajian Ahad Pagi Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Masaran Kabupaten Sragen. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan/verifikasi.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa manajemen penyelenggaraan Pengajian Ahad Pagi PCM Masaran telah berlangsung dengan baik. Hal ini dibuktikan dengan diterapkannya fungsi manajemen. 1) Perencanaan yang dilakukan pengurus yaitu sesuai dengan tujuan pengajian yaitu membuat rencana secara jangka panjang, jangka menengah, dan jangka panjang, 2) Pengorganisasian yang dilakukan adalah dengan membentuk pengurus yang sesuai dengan tugas dan kewajibannya masing-masing, 3) Penggerakan dalam pengajian ini yaitu melaksanakan kegiatan sesuai dengan apa yang direncanakan dengan memberi motivasi, bimbingan, dan komunikasi antar pengurus dan jamaah, 4) Pengawasan pengajian dilaksanakan sebelum kegiatan berlangsung, saat kegiatan berlangsung, dan sesudah kegiatan serta rapat rutin setiap dua bulan sekali. Faktor pendukung dan penghambat pengajian ahad pagi PCM Masaran terdiri atas faktor internal dan eksternal yaitu untuk faktor pendukungnya antara lain kesadaran pengurus mengurus pengajian, pengurus banyak yang lulusan S1, S2, dan S3, kesadaran jamaah mengikuti pengajian tinggi, pengajian mudah dijangkau, pengurus memiliki jaringan kerjasama yang luas, kepercayaan jamaah terhadap Muhammadiyah, dan dana infaq dapat membantu kegiatan selain pengajian. Faktor penghambatnya antara lain jamaah cenderung pasif dan jarang bertanya, rapat evaluasi pengurus cukup lama yaitu 2 bulan sekali, serta banyaknya cabang yang sudah menyelenggarakan pengajian. Dari faktor-faktor tersebut, yang dapat dilakukan untuk meningkatkan keberhasilan penyelenggaraan pengajian di masa mendatang antara lain mempertahankan dan meningkatkan kinerja agar membuat jamaah semakin loyal, meningkatkan kegiatan promosi, memperpendek jarak waktu rapat evaluasi pengurus inti, dan mendatangkan mubaligh dari seluruh Indonesia untuk memperluas keilmuan jamaah dan menjaga kualitas pengajian.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Manajemen; Penyelenggaraan; Pengajian; Dakwah |
Subjects: | 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.74 Dakwah 600 Technology (Applied sciences) > 650 Management and auxiliary services > 658 General management |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70230 - Manajemen Dakwah (MD) |
Depositing User: | Ana Afida |
Date Deposited: | 08 Oct 2024 03:04 |
Last Modified: | 08 Oct 2024 03:04 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/24226 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year