Pengaruh profitabilitas, leverage, dan intensitas modal terhadap tax avoidance dengan ukuran perusahaan sebagai variabel moderasi : studi pada entitas perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) Tahun 2019-2022

Agustina, Mega (2024) Pengaruh profitabilitas, leverage, dan intensitas modal terhadap tax avoidance dengan ukuran perusahaan sebagai variabel moderasi : studi pada entitas perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) Tahun 2019-2022. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of SKRIPSI_2005046018_MEGA_AGUSTINA] Text (SKRIPSI_2005046018_MEGA_AGUSTINA)
2005046018_Mega Agustina_Lengkap Tugas Akhir - Mega Agustina.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (3MB)

Abstract

Rasio pajak negara Indonesia masih tergolong rendah dibandingkan dengan negara lain. Rendahnya tax ratio menunjukkan tingginya tingkat tax avoidance yang ada di indonesia. Hal ini dapat dilihat dari rasio tax avoidance entitas perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) Tahun 2019-2022. Dimana nilai ETR perbankan masih berkisar di antara 0-1. Hal ini menunjukkan bahwa nilai ETR perbankan masih rendah. Nilai ETR yang rendah berarti bahwa tax avoidance tinggi. Kasus tax avoidance yang pernah terjadi di entitas perbankan adalah kasus Bank Central Asia dan Bank Panin. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh profitabilitas, leverage, dan intensitas modal terhadap tax avoidance dengan ukuran perusahaan sebagai variabel moderasi.
Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah non-probability sampling dengan metode purposive sampling. Dari populasi entitas perbankan sebanyak 46 didapatkan 23 bank yang digunakan sebagai sampel penelitian ini. Analisis regresi yang digunakan adalah regresi data panel dan Moderated Regression Analysis menggunakan software eviews 12.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa profitabilitas dan leverage berpengaruh negatif dan signifikan terhadap tax avoidance. Sedangkan intensitas modal tidak berpengaruh terhadap tax avoidance. Ukuran perusahaan memperkuat hubungan antara profitabilitas terhadap tax avoidance. Namun ukuran perusahaan memperlemah hubungan antara leverage terhadap tax avoidance dan intensitas modal terhadap tax avoidance. Keterbatasan penelitian terdapat pada sampel, diharapkan penelitian selanjutnya dapat memperluas kriteria sampel serta menambah variabel lain yang dapat mempengaruhi tax avoidance

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Tax avoidance; Profitabilitas; Leverage; Intensitas modal; Ukuran perusahaan
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 650 Management and auxiliary services > 657 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 62202 - Akuntansi Syariah
Depositing User: Wati Rimayanti
Date Deposited: 09 Oct 2024 02:33
Last Modified: 09 Oct 2024 02:33
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/24282

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics