Strategi kepala sekolah meningkatkan kepuasan pelanggan melalui budaya religius di SDIT Permata Bunda Demak

Alif, Moch. Fachrizal (2023) Strategi kepala sekolah meningkatkan kepuasan pelanggan melalui budaya religius di SDIT Permata Bunda Demak. Masters thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of TESIS_2103038015_MOCH._FACHRIZAL_ALIF] Text (TESIS_2103038015_MOCH._FACHRIZAL_ALIF)
2103038015_Moch Fachrizal Alif_Lengkap Tugas Akhir - Moch Fachrizal Alif.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB)

Abstract

Tantangan dunia pendidikan era global adalah mendapatkan kepuasan pelanggan. Berbagai riset menyebutkan bahwa memperoleh pelanggan baru adalah sulit, namun mempertahankan kepuasan pelanggan lama adalah jauh lebih sulit. Kepuasan pelanggan merupakan faktor utama yang menentukan keberhasilan sebuah organisasi dalam teori dan praktik pemasaran kontemporer.
Budaya religius merupakan salah satu program unggulan yang menjadi harapan bagi sejumlah pelanggan. Pengelolaan budaya religius yang tepat akan mendatangkan kepuasan pelanggan Penelitian ini menjawab permasalahan: (1) bagaimana strategi kepala sekolah dalam meningkatkan budaya religius di SDIT Permata Bunda Demak? (2) apa implikasi dari budaya religius terhadap kepuasan pelanggan Eksternal? Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif lapangan dengan pendekatan fenomenologi. Data dalam penelitian ini diperoleh melalui wawancara, observasi dan dokumentasi.
Hasil dari penelitian ini adalah (1) Strategi kepala sekolah dalam meningkatkan budaya religius ada tiga yaitu: pertama, power strategy dengan pendekatan kekuasaan dengan memasukkan budaya religius dalam kurikulum dan sistem reward dan punishment kepada guru penanggung jawab budaya religius; kedua, persuasive strategy dengan memberikan pembinaan tentang urgensi pelaksanaan budaya religius kepada guru dan karyawan, siswa dan orang tua wali murid; ketiga normative re-educative dengan pendekatan nilai-nilai Islam yang terkandung dalam Al Quran dan Hadits. (2) Kepuasan pelanggan eksternal di SDIT Permata Bunda Demak dibuktikan dengan tiga hal, pertama kesesuaian antara yang dijanjikan sekolah dan yang didapatkan pelanggan. Kedua, pelanggan menggunakan jasa layanan pendidikan SDIT Permata Bunda Demak lebih dari satu kali. Ketiga, pelanggan merekomendasikan SDIT Permata Bunda Demak kepada orang lain.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Strategi kepala sekolah; Budaya religius; Kepuasan pelanggan
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.2 Administrasi sekolah, administrasi pendidikan
Divisions: Program Pascasarjana > Program Master (S2) > 86131 - Manajemen Pendidikan Islam (S2)
Depositing User: Wati Rimayanti
Date Deposited: 10 Oct 2024 02:31
Last Modified: 10 Oct 2024 02:31
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/24333

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics