Hubungan tingkat stres, status gizi, dan kebiasaan konsumsi junk food dengan tekanan darah pada remaja di SMA Negeri 1 Ungaran
Hasanah, Nurul (2023) Hubungan tingkat stres, status gizi, dan kebiasaan konsumsi junk food dengan tekanan darah pada remaja di SMA Negeri 1 Ungaran. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
1907026019_Nurul Hasanah_Lengkap Tugas Akhir - Nurul Hasanah.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (3MB)
Abstract
Latar Belakang : Tekanan darah merupakan suatu indikator kesehatan yang menunjukkan adanya perubahan status kesehatan. Tekanan darah tinggi menjadi salah satu bagian dari penyakit tidak menular yang memiliki prevalensi tinggi dan menjadi permasalahan penting bagi seluruh negara. Tekanan darah tinggi biasanya terjadi tanpa disertai adanya tanda atau gejala sehingga kerap disebut sebagai the silent killer. Tekaanan darah tinggi seringkali dianggap hanya menyerang usia lanjut, namun terdapat penelitian-penelitian yang menyatakan bahwa teknan darah tinggi dapat menyerang usia remaja. Tingkat stress yang tinggi, sttaus gizi lebih, dan seringnya pengonsumsian makanan jenis junk food dapat menjadi faktor yang melatarbelakngi terjadinya permasalahan tekanan darah tinggi.
Tujuan : Mengetahui hubungan tingkat stress, status gizi, kebiasaan konsumsi junk food dengan tekanan darah pada remaja di SMA Negeri 1 Ungaran
Metode :Penelitian ini merupakan jenis penelitian dengan rancangan cros-sectional yang dilakukan di wilayah SMA Negeri 1 Ungaran. Pengambilan data dilakukan dengan teknik simple random sampling sehingga diperoleh sampel sebanyak 91 responden. Data yang diukur dalam penelitian ini adakah tingkat stress menggunakan kuesioner ESSA, status gizi menggunakan indikator IMT menurur umur sesuai batas rujukan kemenkes, kebiasaan konsumsi junk food menggunakan form FFQ, dan tekanan darah menggunakan sphygmomanometer digital. Analisis bivariat dilakukan dengan uji gamma dan analisis multivariat dilakukan dengan uji regresi logistik ordinal menggunakan software SPSS versi 22.
Hasil : Hasil analisis bivariat menunjukkan terdapat hubungan antara tingkat stres dengan tekanan darah (p = 0,000), terdapat hubungan antara status gizi dengan tekanan darah (p = 0,001) dan tidak terdapat hubungan antara kebiasaan konsumsi junk food dengan tekanan darah (p = 0,353). Sedangkan hasil analisis multivariat menunjukkan variabel yang paling signifikan memberikan pengaruh pada tekanan darah adalah status gizi.
Kesimpulan : Terdapat hubungan antara tingkat stress dan status gizi dengan tekanan darah pada remaja, serta tidak terdapat hubungan antara kebiasaan konsumsi junk food dengan tekanan darah pada remaja. Variabel paling berpengaruh dalam penelitian yaitu status gizi.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Tingkat stress; Status gizi; Kebiasaan konsumsi junk food; Tekanan darah |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 610 Medical sciences Medicine > 613 Promotion of health |
Divisions: | Fakultas Psikologi dan Kesehatan > 13211 - Gizi |
Depositing User: | Wati Rimayanti |
Date Deposited: | 16 Oct 2024 06:43 |
Last Modified: | 16 Oct 2024 06:43 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/24560 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year