Perbedaan pola konsumsi makanan, persen lemak tubuh, dan Indeks Massa Tubuh (IMT) santriwati berdasarkan kebiasaan puasa senin kamis di Ma’had Al Jami’ah Walisongo

Akhfa, Nikmah Latifatul (2023) Perbedaan pola konsumsi makanan, persen lemak tubuh, dan Indeks Massa Tubuh (IMT) santriwati berdasarkan kebiasaan puasa senin kamis di Ma’had Al Jami’ah Walisongo. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

Warning
There is a more recent version of this item available.
[thumbnail of SKRIPSI_1907026092_NIKMAH_LATIFATUL_AKHFA] Text (SKRIPSI_1907026092_NIKMAH_LATIFATUL_AKHFA)
1907026092_Nikmah Latifatul Akhfa_LENGKAP TUGAS AKHIR - Nikmah Latifatul Akhfa UIN Walisongo Semarang.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

Latar Belakang : Perubahan pola makan tiga kali makan utama menjadi dua
makan utama pada saat berpuasa dapat menyebabkan penurunan asupan makanan
sebelum dan saat puasa. Asupan yang tidak memenuhi kebutuhan menyebabkan
terjadinya pembakaran lemak untuk menjadi energi. Kondisi tersebut apabila
berlangsung dalam waktu yang cukup lama akan berpengaruh terhadap perubahan
berat tubuh dan perubahan status gizi.
Tujuan : Mengetahui perbedaan pola konsumsi makanan, persen lemak tubuh,
dan Indeks Massa Tubuh (IMT) Santriwati berdasarkan kebiasaan puasa Senin
Kamis di Ma’had Al Jami’ah Walisongo Semarang.
Metode : Jenis penelitian deskriptif komparatif dengan desain penelitian Cross
Sectional. Pemilihan sampel menggunakan metode purposive sampling dengan
jumlah sampel 44 orang yang berpuasa dan 44 yang tidak berpuasa Senin Kamis.
Pengambilan data pola konsumsi makanan menggunakan kuesioner FFQ, persen
lemak tubuh menggunakan BIA, dan pengukuran IMT menggunakan timbangan
digital dan microtoa. Pengolahan data dilakukan dengan uji Mann Whitney dan uji
Chi Square.
Hasil : Terdapat perbedaan pola konsumsi makanan antara santriwati yang
memiliki kebiasaan puasa Senin Kamis dengan santriwati yang tidak berpuasa
Senin Kamis (p<0,05). Tidak terdapat perbedaan persen lemak tubuh dan Indeks
Massa Tubuh (IMT) antara santriwati yang memiliki kebiasaan berpuasa dan tidak
berpuasa Senin Kamis (p>0,05).

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Indeks Massa Tubuh (IMT); Lemak tubuh, pola konsumsi; Puasa senin kamis.
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 610 Medical sciences Medicine > 613 Promotion of health
Divisions: Fakultas Psikologi dan Kesehatan > 13211 - Gizi
Depositing User: Wati Rimayanti
Date Deposited: 16 Oct 2024 06:34
Last Modified: 16 Oct 2024 06:34
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/24580

Available Versions of this Item

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics