Hubungan intensitas penggunaan media sosial terhadap pengetahuan gizi seimbang, aktivitas fisik, dan status gizi siswa kelas XII SMA Negeri 8 Kota Tangerang
Iksan, Danur (2023) Hubungan intensitas penggunaan media sosial terhadap pengetahuan gizi seimbang, aktivitas fisik, dan status gizi siswa kelas XII SMA Negeri 8 Kota Tangerang. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
1907026035_Anggi Purwanti_Lengkap Tugas Akhir - Anggi Purwanti UIN Walisongo Semarang.pdf
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (1MB)
Abstract
Intensitas penggunaan media sosial dapat memengaruhi pengetahuan gizi seimbang, aktivitas fisik, dan status gizi siswa SMA. Paparan informasi di media sosial akan memengaruhi pengetahuan gizi seimbang siswa. Screen time yang tinggi, aktivitas fisik rendah, dan konsumsi makanan berlebihan dapat memengaruhi status gizi. Tujuan penelitian untuk mengetahui hubungan intensitas penggunaan media sosial terhadap pengetahuan gizi seimbang, aktivitas fisik, dan status gizi Siswa Kelas XII SMA Negeri 8 Kota Tangerang. Penelitian menggunakan desain cross-sectional. Sampel penelitian 184 siswa. Data yang diukur adalah intensitas penggunaan media sosial menggunakan kuesioner social networking time usage scale (SONTUS), pengetahuan gizi seimbang diukur dengan kuesioner tentang pengetahuan gizi seimbang, aktivitas fisik diukur menggunakan kuesioner international physical activity questionnaire (IPAQ-SF), dan status gizi menggunakan z-skor IMT/U. Data hasil penelitian dianalisis dengan uji somers’d. Hasil penelitian menunjukkan sebagian besar siswa menggunakan media sosial dengan intensitas sedang (56%), pengetahuan gizi seimbang cukup (54,35%), aktivitas fisik sedang (48,9%), dan status gizi baik (67,9%). Analisis bivariat menunjukkan intensitas penggunaan media sosial tidak memiliki hubungan dengan pengetahuan gizi seimbang p=0,943. Terdapat hubungan antara intensitas penggunaan media sosial terhadap aktivitas fisik p<0,001 dan status gizi p=0,035.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Media sosial; Gizi seimbang; Aktivitas fisik; Status gizi |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 610 Medical sciences Medicine > 613 Promotion of health |
Divisions: | Fakultas Psikologi dan Kesehatan > 13211 - Gizi |
Depositing User: | Wati Rimayanti |
Date Deposited: | 16 Oct 2024 07:37 |
Last Modified: | 16 Oct 2024 07:37 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/24614 |
Available Versions of this Item
- Hubungan intensitas penggunaan media sosial terhadap pengetahuan gizi seimbang, aktivitas fisik, dan status gizi siswa kelas XII SMA Negeri 8 Kota Tangerang. (deposited 16 Oct 2024 07:37) [Currently Displayed]
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year