Pemberian hak asuh anak pada ayah pasca perceraian : studi Putusan Pengadilan Agama Gresik Nomor 0461/pdt.G/2020/PA.Gs
Priamita, Elles (2023) Pemberian hak asuh anak pada ayah pasca perceraian : studi Putusan Pengadilan Agama Gresik Nomor 0461/pdt.G/2020/PA.Gs. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
Skripsi_1902016052_Elles_Priamita.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (1MB)
Abstract
Dalam hal terjadinya perceraian, jika orang tua mengalami sengketa tentang hak asuh anak maka yang lebih berhak mengasuh yaitu ibu jika anak tersebut belum mumayyiz, sebagaimana yang telah diatur dalam Kompilasi Hukum Islam pasal 105 menyatakan bahwa pemeliharaan anak yang belum mumayyiz atau belum berumur 12 tahun hak asuhnya diberikan kepada ibu, dan nafkahnya dibebankan kepada ayah. Tetapi, dalam putusan Pengadilan Agama Gresik Nomor 0461/Pdt.G/2020/PA.Gs, ternyata hak asuh anak yang belum mumayyiz diberikan kepada ayahnya. Rumusan masalah pada penelitian ini adalah 1) apa saja faktor yang melandasi pertimbangan hakim dalam putusan Pengadilan Agama Gresik Nomor 0461/Pdt.G/2020/PA.Gs tentang hak asuh anak pada ayah, 2) analisis hukum terhadap putusan Pengadilan Agama Gresik Nomor 0461/Pdt.G/2020/PA.Gs tentang hak asuh anak pada ayah.
Penelitian ini menggunakan jenis penelitian hukum normatif, dengan metode pendekatan yuridis normatif. Sumber data diperoleh dari studi kepustakaan dan lapangan. wawancara kepada hakim yang memutuskan perkara, undang-undang dan buku-buku yang berkaitan dengan penelitian. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara dan dokumentasi. Analisis data menggunakan analisis isi dan mengidentifikasi, serta apa yang menjadi persoalan. Hasil penelitian ini adalah 1) faktor yang melandasi pertimbangan hakim Pengadilan Agama Gresik tentang pemberian hak asuh anak pada ayah yaitu faktor psikologis, pendidikan dan terjaminnya tumbuh kembang anak, 2) putusan Majelis Hakim sesuai dengan ketentuan-ketentuan hukum dalam pemberian hak asuh anak untuk kepentingan terbaik bagi anak.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Hak asuh anak; Mumayyiz; Orang tua; Pertimbangan hakim; Putusan Pengdilan Agama |
Subjects: | 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.5 Islamic ethics, practice > 297.57 Religious experience, life, practice > 297.577 Marriage and family life |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Hukum > 74230 - Hukum Keluarga Islam (Ahwal al-Syakhsiyyah) |
Depositing User: | Miswan Miswan |
Date Deposited: | 04 Nov 2024 03:57 |
Last Modified: | 04 Nov 2024 03:57 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/24823 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year