Perbandingan penggunaan Metode aimple additive weighting (SAW) dan weighted product (WP) untuk sistem pendukung keputusan pemilihan pondok pesantren mahasiswa

Faqih, Abdulloh (2023) Perbandingan penggunaan Metode aimple additive weighting (SAW) dan weighted product (WP) untuk sistem pendukung keputusan pemilihan pondok pesantren mahasiswa. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_1908096046_Abdulloh_Faqih] Text (Skripsi_1908096046_Abdulloh_Faqih)
Skripsi_1908096046_Abdulloh_Faqih.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (5MB)

Abstract

Mahasiswa UIN Walisongo yang datang dari luar kota Semarang memerlukan akomodasi selama masa kuliah, salah satu alternatif sebagai tempat tinggal yaitu pondok pesantren, namun banyaknya pondok pesantren disekitar UIN Walisongo Semarang membuat mahasiswa kesulitan dalam memilih pondok pesantren yang sesuai dengan kriteria yang diinginkan. Maka dari itu diperlukan sistem pendukung keputusan untuk merekomendasikan pondok pesantren di sekitar UIN Walisongo Semarang.
Sistem pendukung keputusan dapat diimplementasikan dengan metode pengembangan system development life cycle (SDLC) melalui pendekatan model waterfall dan penerapannya menggunakan dua metode yaitu metode simple additive weighting (SAW) dan weight product (WP), dua metode dipilih untuk memberikan pengguna dua alternatif pengolahan data yang dapat mendukung pengambilan keputusan pemilihan pondok pesantren mahasiswa. Pengujian aplikasi mendapatkan kesesuaian hasil 100% pada metode black-box equivalence partitions. Dari Implementasi metode didapatkan hasil rata-rata waktu eksekusi perhitungan metode SAW sebesar 0,11673 detik dan metode WP sebesar 1,16732 detik, sementara pada pengujian validasi akurasi metode SAW mendapatkan nilai 74% dan untuk metode WP mendapatkan nilai 77%. Sehingga dalam penerapannya proses eksekusi waktu metode SAW lebih sedikit dibanding proses eksekusi waktu metode WP, karena metode SAW lebih sederhana dan mudah untuk di pahami, akan tetapi perangkingan menggunakan WP lebih tepat dalam kesesuaian hasil akurasi.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Sistem Pendukung Keputusan; Pondok pesantren; Simple Additive Weighting; Weighted Product
Subjects: 000 Computer science, information, general works > 005 Computer programming, programs, data
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > 59201 - Teknologi Informasi
Depositing User: Miswan Miswan
Date Deposited: 13 Nov 2024 00:29
Last Modified: 13 Nov 2024 00:29
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/25053

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics