Pengembangan kawasan Pondok Pesantren Fadhlul Fadhlan Mijen Semarang dengan pendekatan arsitektur Islam
Hamidah, Wanda (2023) Pengembangan kawasan Pondok Pesantren Fadhlul Fadhlan Mijen Semarang dengan pendekatan arsitektur Islam. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
Skripsi_1904056015_Wanda_Hamidah.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (3MB)
Abstract
Pondok pesantren merupakan sebuah kawasan yang digunakan para santri dan juga warga pesantren untuk melakukan kegiatan sehari-hari di pesantren, seperti mengaji, beribadah, belajar, makan, minum, berolahraga, berkebun dan lainnya. Oleh karena itu sebuah pesantren sudah seharusnya memiliki kawasan dengan bangunan-bangunan yang memiliki fungsi untuk memenuhi kebutuhan pengguna di dalam kawasan tersebut sehingga menjadi kawasan yang ideal.
Pondok pesantren memiliki beberapa permasalahan dalam hal fasilitas contohnya adalah seperti bangunan yang kurang luas dikarenakan jumlah santri yang terus bertambah setiap tahunnya, bangunan yang terkesan biasa dan terkadang identik dengan bangunan yang kumuh. Hal ini menjadi ide gagasan dalam pengembangan kawasan pondok pesantren, yang dimana pesantren memiliki potensi yang sangat baik dalam hal pendidikan yaitu dengan mencetak kader-kader yang mumpuni, sehingga tak sedikit orang tua yang menginginkan anaknya untuk melanjutkan pendidikan anaknya di sebuah pondok pesantren.
Untuk mencapai desain bangunan yang tepat sasaran, maka harus melakukan analisis terhadap budaya, kegiatan para warga pesantren, sumber daya alam dan manusia, serta potensi-potensi lain yang bisa diterapkan dalam pengembangan kawasan pesantren, sehingga desain dari pengembangan dapat tepat dan saling memiliki keterkaitan dan kesesuaian dengan kawasan pesantren yang telah dibangun sebelumnya.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pengembangan; Faisilitas; Kawasan pondok pesantren; Arsitektur Islam |
Subjects: | 700 The arts > 720 Architecture > 727 Buildings for education and research |
Divisions: | Fakultas Ushuluddin dan Humaniora > 23201 - Ilmu Seni dan Arsitektur Islam |
Depositing User: | Miswan Miswan |
Date Deposited: | 23 Nov 2024 05:27 |
Last Modified: | 23 Nov 2024 05:27 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/25239 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year