Pengarusutamaan narasi ahl al-sunnah wa al-jamā'ah al-nahḍiyyah di era new media

Mudhofi, M. and Affandi, Yuyun (2023) Pengarusutamaan narasi ahl al-sunnah wa al-jamā'ah al-nahḍiyyah di era new media. Dr/PhD thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of 2100029015_M. MUDHOFI_Disertasi Lengkap.pdf] Text
2100029015_M. MUDHOFI_Disertasi Lengkap.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (8MB)

Abstract

Keterbukaan new media telah menghadirkan ruang baru bagi keagamaan online yang disebut sebagai online religion, cyber religion, digital religion, atau virtual religion. Ruang baru ini telah menimbulkan terjadinya pertarungan narasi keagamaan. Dalam konteks ini, NU menghadirkan kontra narasi melalui pengarusutamaan narasi Aswaja al-Nahḍiyyah. Maka, disertasi ini bertujuan menjawab rumusan masalah utama, bagaimana upaya pengarusutamaan narasi Aswaja al-Nahḍiyyah oleh NU melalui new media? Rumusan masalah utama ini diturunkan ke dalam tiga pertanyaan minor: (1) bagaimana pemanfaatan new media oleh NU?; (2) apa bentuk-bentuk narasi Aswaja al-Nahḍiyyah yang dipromosi-kan NU ke dalam new media?; dan (3) mengapa narasi Aswaja al-Nahḍiyyah sangat penting untuk dipromosikan dan diarusutamakan dalam kontestasi propaganda otoritas keagamaan di ruang publik new media? Kajian ini merupakan jenis studi kualitatif dengan paradigma interpretif, menggunakan pendekatan mediatisasi agama dan pemikiran Islam. Data diperoleh dari Situs NU Online, YouTube NU, dan media sosial NU dengan teknik observasi dan dokumentasi online (data mining). Data penelitian dianalisis dengan perspektif mediatisasi agama dan pemikiran Islam. Hasil analisis menunjukkan beberapa temuan penting: Pertama, NU telah memanfaatkan new media dengan membangun sistem new media multiplatform yang integratif, sebagai sarana pengarusutamaan narasi Aswaja al-Nahḍiyyah melalui kerangka mediatisasi agama. Kedua, NU menampilkan bentuk-bentuk narasi keagamaan moderat berbasis pada nilai-nilai tradisi, ajaran, dan pemikiran Aswaja al-Nahḍiyyah. Narasi keagamaan moderat NU telah mendorong terjadinya dialektika di kalangan netizen yang melibatkan berbagai sentimen naratif. Ketiga, narasi Aswaja al-Nahḍiyyah sangat penting dipromosikan dan diarus-utamakan dalam kontestasi propaganda otoritas keagamaan di ruang new media, karena kehadiran narasi keagamaan moderat sangat diperlukan sebagai kekuatan penyeimbang di tengah maraknya konten-konten keagamaan yang tidak berpijak pada keilmuan agama yang memadai dan cenderung bernuansa provokatif, sehingga berpotensi menimbulkan banalisasi pesan-pesan agama. Tiga kesimpulan minor di atas, telah menjawab rumusan masalah utama penelitian, yaitu bahwa pengarusutamaan narasi Aswaja al-Nahḍiyyah dalam new media tidak hanya menjadi sarana informasi, tetapi juga menjadi lingkungan kebudayaan dan keagamaan baru Aswaja al-Nahḍiyyah di ruang online, yang tidak tercerabut dari akar sosial-keagamaan NU di ruang offline. Temuan disertasi menunjukkan, bahwa gerakan bermedia NU yang awalnya hanya bersifat reaktif terhadap narasi kalangan radikal-ekstremis, secara masif telah bergeser menjadi kesadaran bermedia, yang kemudian menghasilkan konstruksi media digital keagamaan moderat berbasis nilai-nilai Aswaja al-Nahḍiyyah. Dengan demikian, disertasi ini telah berkontribusi dalam mengisi gap kajian terdahulu yang memandang lemahnya media kalangan moderat. Pengarusutamaan narasi Aswaja al-Nahḍiyyah oleh NU telah membukti-kan keberlimpahan narasi keagamaan moderat di ruang publik new media.

Item Type: Thesis (Dr/PhD)
Uncontrolled Keywords: Pengarusutamaan; Narasi; New Media; NU; Aswaja al-Nahḍiyyah.
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.5 Islamic ethics, practice > 297.57 Religious experience, life, practice
200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.6 Islamic history > 297.65 Organizations of Islam
Divisions: Program Pascasarjana > Program Doktor (S3) > 76003 - Studi Islam (S3)
Depositing User: Umar Falahul Alam
Date Deposited: 26 Nov 2024 08:03
Last Modified: 26 Nov 2024 08:03
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/25278

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics