Bimbingan Islam tentang tasawuf akhlaki bagi lansia pada Tarekat Qodiriyyah Naqsyabandiyyah: studi kasus di Pondok Pesantren Bani Umar Al-Karim Kaliwungu Kendal

Legowo, Uji (2024) Bimbingan Islam tentang tasawuf akhlaki bagi lansia pada Tarekat Qodiriyyah Naqsyabandiyyah: studi kasus di Pondok Pesantren Bani Umar Al-Karim Kaliwungu Kendal. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_1701016114_Uji_Legowo] Text (Skripsi_1701016114_Uji_Legowo)
Skripsi_1701016114_Uji_Legowo.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB)

Abstract

Skripsi ini membahas tentang bimbingan Islam tentang tasawuf akhlaki bagi lansia. Penelitian ini dilatarbelakangi tentang kurangnya pemahaman agama dengan hati dan dalam kehidupannya di masa muda rata-rata memfokuskan kehidupan keduniawiaan untuk bekerja mencari uang dan untuk masalah keberagamaan mereka meyakini cukup dengan ibadah sholat, membaca Al-Qur’an dan meyakini keberadaan Tuhan itu sudah cukup untuk mendekatkan diri kepada Tuhan, sehingga mereka kering dalam pemahaman dan pelaksanaan agama melalui pendekatan qalb.
Tujuan utama penelitian ini adalah agar seorang hamba dapat mengenal Allah atau ma’rifat dan tetap berada dalam kedekatan dengan-Nya. Dalam ajaran Islam, Tuhan memang sangat dekat dengan manusia. Penelitian ini adalah penelitian lapangan dengan pendekatan fenomenologi. Data diperoleh dengan menggunakan metode observasi, metode wawancara dengan jamaah lansia, pengasuh dan pengurus, metode dokumentasi tentang data anggota tarekat dan profil pesantren Data yang telah terkumpul dianalisis dengan analisis data deskriptif dengan tahapan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.
Hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat tiga tahapan yaitu (1) Perencanaan yang dilakukan secara sederhana karena bimbingan tersebut dilakukan secara rutin dalam di pondok sehingga tidak ada rencana secara spesifik. (2) Pelaksanaan Bimbingan yang dilakukan setiap hari Selasa dan Sabtu, pukul 07.30-10.00 berupa mengaji atau mauizol hasanah tentang syariat dan tasawuf. (3) evaluasi ditekankan pada pemahaman jamaah lansia terhadap materi yang telah diajarkan oleh pembimbing, keseriusan dalam mengikuti rangkaian kegiatan bimbingan dan aplikasi riel dalam kehidupan masyarakat dalam ajaran Islam, sehingga ketika ada kekuarangan dari aplikasi tersebut pembimbingan memberikan teguran dan memberikan arahan lebih lanjut.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Bimbingan Islam; Tasawuf akhlaki; Lansia; Tarekat Qodiriyyah Naqsyabandiyyah
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.4 Sufism
200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.74 Dakwah
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70232 - Bimbingan dan Penyuluhan Islam (BPI)
Depositing User: Keisha Ainaya Fatikha
Date Deposited: 16 Jan 2025 07:57
Last Modified: 16 Jan 2025 07:57
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/25745

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics